5 Cara Mengobati Nyeri Sciatica, dari Pakai Obat Sampai Terapi Alternatif




Nyeri sciatica adalah rasa sakit yang muncul akibat saraf sciatica yang rusak atau terjepit di bagian punggung bawah. Saraf ini terletak di punggung bawah hingga ke kaki, tepatnya di bawah lutut. Rasa nyeri selain menyerang pinggang dan bokong juga umumnya menyerang salah satu bagian kaki dengan rasa sakit yang tak tertahankan. Sebagian orang menyamakan rasa nyeri ini seperti nyeri saat sakit gigi.


Umumnya, kondisi ini disebabkan oleh piringan (diskus) sendi yang menonjol ke tulang belakang dan menekan saraf. Berbagai cara dari mulai olahraga hingga suntikan epidural steroid bisa membantu mengobati nyeri sciatica dan meringankan rasa sakitnya.


Berbagai cara efektif untuk mengobati nyeri sciatica


Ada berbagai cara efektif untuk mengobati nyeri sciatica. Di antaranya yaitu:


1. Olahraga


melindungi rambut dan kulit berenang


Saat rasa sakitnya menyerang, orang yang mengalami nyeri sciatica biasanya lebih memilih untuk tiduran seharian ketimbang harus bergerak aktif. Namun, Birgit Ruppert, terapis fisik dari Spine Center di Amerika Serikat (AS) menyatakan bahwa berbaring dan berdiam diri di kasur justru membuat rasa sakit Anda mengendap semakin lama.


Anda malah seharusnya melakukan berbagai aktivitas fisik karena hal ini dapat meningkatkan aliran darah ke diskus dan saraf. Hal tersebut akan membantu menyingkirkan zat kimia penyebab peradangan.


Tidak perlu olahraga yang berat, Anda hanya perlu berjalan kaki 15 -20 menit. Jika ternyata Anda merasa tidak nyaman, Anda bisa berenang atau melakukan latihan aerobik di air. Melakukan olahraga di air dapat mengurangi tekanan di punggung yang bisa meringankan rasa sakit.


Selain itu, Anda juga bisa mendatangi terapis untuk membantu memilihkan peregangan dan olahraga yang cocok untuk membantu mengembalikan kelenturan, menstabilkan tulang belakang, dan mengurangi keparahan cedera.


2. Akupunktur


akupuntur meredakan nyeri


Penelitian yang dimuat dalam Journal of Traditional Chinese Medicine menemukan bukti bahwa dari 30 orang yang merasakan nyeri sciatica, 17 orang merasa terobati dan 10 lainnya mengaku keluhannya berkurang setelah melakukan akupunktur.


Akupunktur adalah pengobatan alternatif dengan menancapkan jarum khusus di titik tertentu pada tubuh. Titik ini biasanya terletak di sepanjang garis meridian atau titik energi dan kekuatan vital tubuh.


Merangsang titik di sepanjang jalur meridian tubuh dianggap mampu menghilangkan penyumbatan dan merangsang sistem saraf pusat. Dengan begitu, tubuh diharapkan melepas berbagai bahan kimia penawar rasa sakit yang pada akhirnya meringankan gejala sciatica.


3. Trigger point massage



Trigger point massage adalah salah satu cara mengobati nyeri sciatica yang cukup efektif. Trigger point massage berarti melakukan pijatan pada titik asal rasa sakit tersebut muncul. Cara ini biasanya dilakukan di otot piriformis, otot punggung bawah (pinggang), dan glutes (paha).


Kunjungi terapis ahli yang dapat memberikan pijatan di titik yang tepat. Umumnya, Anda perlu melakukan 7 hingga 10 kali perawatan. Namun kembali lagi, tidak semua orang cocok dengan pengobatan ini. Anda bisa menggantinya dengan pengobatan lain jika cara ini tidak juga memberikan perubahan atau tak meringankan rasa sakit.


4. Perawatan chiropractic


Chiropractic terapi fisik alternatif

Perawatan chiropractic adalah jenis terapi yang dilakukan untuk membantu mengatasi masalah tulang dan otot melalui manipulasi manual sehingga membuat tubuh mampu menyembuhkan diri.


Penelitian yang diterbitkan di Journal of Manipulative and Physiological Therapeutics menemukan fakta bahwa orang yang mengunjungi chiropractor 3 kali seminggu 4 empat minggu dan melanjutkan kunjungan mingguan mulai merasakan perubahan positif dan bisa mengurangi pengobatan.


Menurut Gordon McMorland, DC dari National Spine Care di Alberta, AS menyatakan bahwa manipulasi tulang belakang dapat menciptakan respon sistem saraf yang dapat mengurangi rasa sakit dan mengembalikan mobilitas sendi normal kembali. Selain itu, perawatan ini juga dilaporkan bisa membantu mengurangi peradangan.


5. Suntikan epidural steroid


vaksin suntik


Jika Anda mengalami rasa sakit yang terus menerus dan tidak juga hilang dalam waktu sebulan penuh, dokter umumnya akan merekomendasikan untuk melakukan suntik steroid. Suntikan epidural steroid ini dilakukan dengan menyuntikkan obat secara langsung ke ruang tulang belakang dan biasanya menggunakan bantuan sinar X-ray ke punggung bawah dekat saraf sciatica.


Hal ini dilakukan untuk agar suntikan dilakukan di titik yang tepat. Suntikan epidural steroid dilakukan dengan maksud mengurangi peradangan di dalam cabang saraf. Hasilnya, bagian yang disuntikkan akan mati rasa karena suntikan ini menghambat saraf dengan mencegah otak mengirimkan sinyal ke tubuh bagian bawah.


0 Response to "5 Cara Mengobati Nyeri Sciatica, dari Pakai Obat Sampai Terapi Alternatif"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

loading...

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel

loading...