Penuaan Kulit Wajah dan Cara Mengatasinya

Kulit kita menua setiap hari. Perubahan fungsi fisiologi dan struktur kulit akan berkurang seiring dengan bertambahnya usia. Tanda-tanda penuaan kulit di antaranya kulit kering, garis halus, keriput, pembesaran pori dan bintik hitam. 

Penuaan Intrinsik dan Ekstrinsik

Penuaan kulit dibagi menjadi dua, yaitu penuaan intrinsik dimana terjadi kerusakan biologis akibat faktor genetik, ras dan hormon. Serta penuaan ekstrinsik yang diakibatkan oleh paparan sinar matahari, gaya hidup yang tidak sehat, gravitasi, polutan lingkungan dan inflamasi kronik.

Gambaran klinis penuaan pada wajah terjadi akibat berkurangnya elastisitas kulit, efek dari gravitasi, kontraksi otot-otot wajah yang terjadi terus menerus pada otot sekitar mata. Sehingga, tampak alis mata turun ke bawah, lipatan kelopak mata bagian atas bertambah, muncul bayangan gelap di bawah mata atau mata panda. 
Selain itu, deposit lemak di daerah pipi berkurang, sehingga garis senyum di tepi hidung dan bibir akan makin dalam, sehingga pipi nampak menurun. Sedangkan pada bagian rahang akan mengalami pengurangan lemak, bagian atas bibir akan melebar dan menipis saat memasuki usia di atas 40 tahunan. Hal paling mudah yang ditemui pada penuaan wajah adalah keriput.
 
Cara Menangani Keriput
Cara pencegahan untuk timbulnya keriput adalah dengan gaya hidup yang bersih dan sehat, pembatasan kalori makanan, tidak merokok. Tidak juga mengonsumsi narkoba dan alkohol, mengurangi stres dan kelelahan yang berlebih serta olahraga teratur.
Penanganan keriput bisa dilakukan dengan berbagai cara, seperti berikut:
 
1. Perawatan kulit dengan menggunakan kosmetik yang tepat
Untuk menjaga kulit agar tetap muda diperlukan perawatan kulit yang baik. Gunakan produk yang diformulasi spesifik untuk kulit, merupakan langkah pertama untuk mencegah kerusakan kulit yang tidak diinginkan, seperti penggunaan sabun wajah dan pelembap wajah yang sesuai. Selain itu lindungi kulit dari radiasi sinar ultra violet, karena mayoritas penuaan kulit prematur disebabkan hal ini. Gunakan tabir surya sebagai perlindungan terhadap sinar matahari terutama pada pukul 09.00 15.00. Bila keluar rumah, gunakan tabir surya 30 menit sebelum terkena paparan sinar matahari, dan pilihlah tabir surya dengan kadar minimal SPF 30 yang mengandung bahan bersifat oil free dan non komedogenik sehingga mencegah timbulnya pembentukan komedo dan jerawat.
 
2. Penggunaan obat topikal atau oles yang mengandung bahan aktif seperti retinoid, anti oksidan dan sel regulator.
 
3. Penggunaan obat atau suplemen yang diminum dan nutrisi yang tepat
 
- Mengandung antioksidan untuk melawan radikal bebas dan oksigen seluler. Mencegah kerusakan kulit, memperlambat penuaan dini, mencegah infeksi kulit dan inflamasi, serta mencegah sel kulit dari bahan yang menyebabkan kanker atau karsinogenik
- Mengandung kolagen : pada kulit yang mengalami penuaan, serat kolagen menjadi lebih tebal dan pendek sehingga menyebabkan berkurangnya kolagen dan berkurangnya elastisitas kulit.
- Nutrisi yang tepat dapat memperlambat dengan cara :
Menghambat kelelahan otot
Menetralisir radikal bebas
Detoksifikasi secara alami
Mengurangi kerusakan DNA
Menambah kesehatan dan kekuatan 
 
Mengonsumsi buah dengan kadar anti oksidan tinggi dapat menghambat proses oksidasi dan menangkal radikal bebas, dapat ditemukan pada buah-buah seperti :
1. Delima : berfungsi untuk menghidrasi kulit kering, menghambat proses inflamasi pada jerawat, melindungi tubuh dari sinar matahari, menstimulasi kolagen untuk mengurangi keriput
2. Acai berry : merupakan salah satu terapi untuk hiperpigmentasi, mencegah kerut halus dan keriput, mencerahkan kulit, mencegah kerusakan kolagen dan elastin
3. Acerolla : memiliki kadar vitamin C yang tinggi untuk memproduksi kolagen
4. Biji anggur : memiliki kandungan anti oksidan 20 kali lebih banyak dari vitamin E dan 50 kali lebih banyak dari vitamin C

 Dan penanganan terahir untuk skin aging adalah tindakan invasive medis seperti : chemical peelings, radiofrequency, laser, IPL dan lain sebagainya yang dapt dikerjakan oleh dokter yang ahli. (dr. Fara Danuta)

 
 
 
 

0 Response to "Penuaan Kulit Wajah dan Cara Mengatasinya"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

loading...

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel

loading...