4 Cara Menjaga Kulit Tetap Sehat dan Terawat
Kulit cantik adalah kulit yang sehat. Untuk mendapatkan kulit yang cantik dan sehat, diperlukan perawatan yang tepat. Bila Anda menganggap perawatan kulit itu sulit dan makan waktu, Anda keliru. Banyak cara yang mudah untuk menjaga kulit sehat Anda.
Kurangi paparan sinar matahari langsung
Anda mungkin sudah berulang kali mendengar saran untuk menjauhkan kulit dari paparan sinar matahari langsung. Saran itu ada baiknya Anda dengar, karena terpapar sinar matahari secara berlebihan dapat mengakibatkan banyak jenis kerusakan kulit, seperti:
- Kanker kulit
- Perubahan tekstur kulit (kerutan, kulit teraba kasar, kulit kendur)
- Perubahan warna kulit ( bintik-bintik/flek, warna kulit tidak rata)
- Pertumbuhan tumor jinak
Gunakan produk perawatan kulit yang sesuai dengan jenis kulit Anda untuk melindungi kulit dari paparan sinar matahari langsung. Cara tersebut dapat menjaga kulit Anda terlihat segar dan awet muda. Selain itu gunakan tabir surya setiap hari secara teratur 15-30 menit sebelum anda beraktivitas di luar ruangan dan ulangi pemakaian tabir surya setiap 2-4 jam. Pilihlah tabir surya yang memiliki spektrum luas dengan SPF minimal 30. Serta usahakan tetap di dalam ruangan ketika matahari berada pada titik paling intens, biasanya pada pukul 10:00-15:00.
Tetap terhidrasi
Menjaga kelembapan kulit, penting untuk perlindungan kulit. Kulit yang terhidrasi dapat mencegah kulit bersisik atau pecah-pecah dan kulit terkelupas. Ini cara agar kulit tetap terhidrasi:
- Minum banyak air minimal 8 gelas perhari. Ini adalah kunci agar kulit tetap terhidrasi.
- Gunakan krim pelembap yang tepat sesuai jenis kulit Anda setelah mandi, gunakan segera dalam 5 menit pertama setelah mengeringkan tubuh. Hindari produk yang mengandung sodium lauryl sulfate, karena bahan ini menghilangkan minyak alami yang dibutuhkan oleh kulit Anda.
- Mandi dengan air dingin atau hangat (bukan panas), dan batasi waktu mandi selama 5-10 menit.
Gunakan Produk Perawatan Kulit
Mencuci wajah Anda penting untuk menghilangkan kotoran, minyak, kuman, dan sel-sel mati. Namun, menggosok wajah terlau kencang dapat menyebabkan iritasi yang dapat menyebabkan kulit pecah-pecah. Ikuti cara ini untuk hasil terbaik,
- Cuci wajah Anda dua kali sehari dengan air dan pembersih ringan.
- Pijat wajah Anda dengan kain lap, menggunakan gerakan melingkar.
- Bilas wajah Anda sampai bersih.
- Keringkan kulit menggunakan handuk lembut dengan cara menepuk kulit, usahakan untuk tidak menggosok wajah Anda. Kemudian aplikasikan produk perawatan kulit yang sesuai dengan jenis kulit Anda
Ambil tindakan kesehatan
Cold sores (lepuhan-lepuhan kecil dan menyakitkan, dapat timbul di sekitar mulut, muka atau hidung) yang disebabkan oleh infeksi virus pada kulit yang berbatasan dengan bibir, sementara bakteri dapat menimbulkan jerawat dan kondisi kulit lainnya. Cara ini dapat menghindari Anda dari hal tersebut,
- Jangan berbagi barang pribadi, seperti lip balm atau sikat gigi.
- Jangan berbagi minuman dengan orang lain.
- Jangan memegang atau memencet jerawat
Ditinjau oleh: dr. Conny Melly Rosdiana SpKK
0 Response to "4 Cara Menjaga Kulit Tetap Sehat dan Terawat"
Post a Comment