5 Cara Asyik Menggelar Pesta BBQ yang Nikmat Tapi Tetap Sehat
Barbeque (BBQ) identik dengan perayaan makan besar setiap pergantian tahun baru atau hari raya lainnya. Pesta makan seafood dan daging panggang ala resto all-you-can-eat ini memang paling asyik jika dinikmati bersama orang-orang terdekat. Sayangnya sebagian besar bahan makanan yang biasa digunakan berlemak tinggi, dan memiliki nilai gizi yang rendah.
Eits. Bukan berarti Anda tidak boleh lagi berkumpul bersama untuk menikmati makanan enak. Pesta BBQ tidak harus selalu berujung pada keluhan kolesterol tinggi. Anda tetap dapat menghabiskan waktu bersama keluarga dengan santapan BBQ yang nikmat tanpa harus mengorbankan kesehatan Anda. Selalu ada cara yang menyenangkan untuk tetap hidup sehat!
Pesta BBQ yang nikmat dan sehat, bagaimana caranya?
1. Pilih daging rendah lemak
Daging tanpa lemak dapat meminimalisir asupan kalori dalam hidangan barbeque Anda. Cobalah memilih daging yang lebih berserat seperti dada ayam. Dan jika Anda menggunakan daging merah, Anda dapat mencoba untuk memangkas lemak yang berlebih.
Selain lebih sehat dan bernutrisi, daging organik tanpa lemak juga dapat melindungi Anda dari paparan bahan kimia yang berbahaya. Namun, perlu diingat bahwa daging rendah lemak cenderung lebih cepat matang. Jadi jangan kelamaan meninggalkan daging di atas bara api agar tidak kematangan atau gosong.
2. Berkreasi dengan ikan
Ikan mungkin menjadi pilihan terakhir Anda saat membeli bahan-bahan segar untuk pesta BBQ Anda nanti , namun tahukah Anda bahwa ikan dapat menjadi pilihan yang menyehatkan? Selain lezat, penelitian menyebutkan bahwa kandungan lemak omega-3 dalam ikan dapat membantu menurunkan tekanan darah dan mengurangi risiko terbentuknya penyumbatan dalam pembuluh darah.
The American Heart Association menyarankan untuk mengonsumsi setidaknya dua porsi ikan dalam satu minggu. Banyak jenis ikan yang rasanya lezat untuk dijadikan makanan panggangan, seperti ikan gurame, nila, tuna, atau salmon.
3. Memanggang sayuran? Kenapa tidak!
Paprika, jagung, terong, dan bawang bombay merupakan sayuran yang terasa manis lezat saat dipanggang, bahkan anak-anak pun akan menyukainya. Cobalah untuk melumuri sayuran pilihan Anda dengan sedikit minyak zaitun, cuka, garam, dan lada untuk mengeluarkan cita rasa yang optimal. Anda juga dapat membuat masakan Anda lebih enak dpandang mata dengan menusukkan sayuran warna-warni dengan tusuk sate.
Kentang goreng merupakan hidangan sampingan favorit yang paling dicari oleh banyak orang saat pesta BBQ, tapi untuk lebih sehatnya Anda dapat menukar kentang dengan ubi. Potong ubi panjang-panjang hingga seukuran jari, dan oleskan bumbu seperti yang Anda gunakan untuk membumbui sayuran. Panaskan ubi di oven dengan suhu sekitar 220oC selama 20 menit atau hingga ubi mencapai kerenyahan yang Anda inginkan. Kini Anda bisa menikmati kentang goreng tanpa harus takut kolesterol Anda melonjak tinggi.
4. Kurangi minuman soda
Pesta BB tidak lengkap rasanya tanpa kehadiran minuman bersoda warna-warni nan menyegarkan. Tapi soda mengandung tinggi kalori dan gula, juga hampir nol nutrisi. Sebagai gantinya, Anda dapat mencoba mengganti minuman Anda dengan minuman yang lebih sehat seperti air putih, air kelapa, jus buah asli, atau teh tawar.
Jika Anda merasa kurang puas, Anda dapat mencoba membuat minuman menyegarkan lain yang lebih sehat dari soda semata. Campurkan air soda tawar ke dalam jus buah segar, dan Anda akan mendapatkan minuman yang akan disukai semua orang.
5. Bijaksana hidangkan dessert (makanan penutup)
Kue dan es krim adalah pilihan dessert yang populer untuk membilas segala sensasi berlemak yang melapisi mulut setelah kenyang menyantap hidangan barbeque. Agar lebih sehat, Anda dapat menggantinya dengan makanan yang tinggi vitamin dan antioksidan seperti buah segar yang dipanggang. Memanggang buah akan melembutkan tekstur buah tersebut dan membuatnya lebih manis dengan mengeluarkan cita rasa yang terkaramelisasi.
Buah persik, apricot, pir, apel, atau nanas merupakan beberapa pilihan yang cocok untuk dijadikan hidangan penutup dalam panggangan Anda. Tuangkan sedikit minyak zaitun sebelum meletakkannya di atas panggangan.
0 Response to "5 Cara Asyik Menggelar Pesta BBQ yang Nikmat Tapi Tetap Sehat"
Post a Comment