4 Cara Merawat Kulit Cantik Remaja dari Ancaman Polusi dan Debu




Usia remaja adalah masa di mana kita biasanya disibukkan oleh berbagai kegiatan, mulai dari sekolah, ekskul, bimbel, dan aktivitas nongkrong bersama teman-teman. Tanpa sadar, aktivitas tersebut bisa berdampak pada kesehatan kulit tubuh remaja, terutama jika sering berada di luar ruangan yang terpapar debu dan polusi udara.


Awas, jangan sampai kondisi kulit yang kusam malah menurunkan rasa percaya diri Anda. Maka dari itu, yuk, rawat kulit Anda dan lindungi dari polusi dengan cara-cara berikut ini.


Kiat mudah untuk merawat kulit remaja dari ancaman polusi dan debu


Kulit adalah salah satu organ tubuh yang paling luas. Kulit juga berperan sebagai tameng tubuh guna melindungi diri dari berbagai elemen yang berupaya masuk ke dalam tubuh.


Itu sebabnya, dengan rutin merawat kulit, tidak hanya akan menghasilkan kulit yang cantik dan sehat, tapi juga meningkatkan kesehatan tubuh dan rasa percaya diri, terutama pada remaja perempuan.


Yuk, simak beberapa cara untuk merawat diri yang praktis dan mudah dilakukan berikut ini:


1. Konsumsi buah dan sayur


buah untuk diet


Anda mungkin sudah sering mendengar bahwa konsumsi buah dan sayur bisa bantu menjaga kesehatan, hingga melindungi tubuh dari penyakit kronis. Faktanya, tidak hanya itu, kesehatan kulit juga bisa terawat dengan rutin makan buah dan sayur.


Bukan tanpa alasan, sebab buah dan sayur datang dengan segudang vitamin, mineral, serat, serta antioksidan yang terbukti ampuh untuk menjaga kecantikan alami kulit remaja perempuan.


Menurut Doris Day, MD, seorang dokter kulit sekaligus penulis buku Forget the Facelift: Turn Back the Clock with a Revolutionary Program for Ageless Skin, kulit yang cantik tidak hanya diperoleh dari perawatan di luar tubuh saja, melainkan juga dari dalam tubuh salah satunya dengan makan buah dan sayur.


Bahkan, akan lebih baik lagi bila konsumsinya divariasikan dengan berbagai macam warna buah dan sayur. Dengan begitu, kulit dapat makan nutrisi yang lebih beragam.


2. Minum cukup air putih


minum air putih


Sama halnya seperti buah dan sayur, minum air putih merupakan kebutuhan vital tubuh yang tidak bisa dilewatkan. Terlebih karena hampir 70 persen tubuh manusia terdiri dari air, maka air memegang peran penting dalam mendukung kerja organ-organ tubuh, termasuk kulit.


Hal ini didukung oleh penelitian dari University of Missouri-Columbia, yang menunjukkan bahwa minum 500 mililiter air atau setara dengan dua gelas air secara rutin setiap beberapa jam sekali, dapat meningkatkan aliran darah ke kulit. Tentunya, akan merangsang regenerasi kulit yang lebih sehat.


Selain itu, Rachel Nazarian, MD, seorang dokter kulit bersertifikat di Schweiger Dermatology Group di New York, menjelaskan bahwa air bisa membuat perbedaan besar dalam kesehatan kulit. Sebab tanpa asupan air yang cukup, kulit akan tampak kusam, kering, dan tidak bercahaya. Ini diduga karena kolagen, bagian dari struktur kulit yang menjaga kekenyalan dan kekuatan kulit, memerlukan air agar dapat bekerja secara optimal.


Maka itu, selalu sempatkan diri untuk minum air putih bahkan di tengah-tengah aktivitas yang padat.


3. Pakai body lotion


perawatan-diri-pada-eksim


Serangan kuman, debu, polusi, serta radikal bebas, bisa dengan mudah masuk dan mengendap di dalam tubuh dan pori-pori kulit. Jika dibiarkan terus-menerus, akan berbahaya bagi kecantikan kulit remaja. Bagaimana bisa?


Sebuah penelitian di tahun 2016 mengungkapkan bahwa udara yang kotor bisa memengaruhi proses penuaan kulit, bahkan menimbulkan bintik-bintik coklat pada kulit. Tentu Anda tidak ingin ini terjadi pada Anda, bukan?


Nah, salah satu cara untuk menyiasatinya adalah dengan rajin menggunakan body lotion sebelum ke luar rumah. Akan lebih baiknya lagi jika body lotion Anda sudah dilengkapi dengan kandungan Sun Protection Factor (SPF). Selain berfungsi untuk menjaga kesehatan kulit dari sengatan matahari dan polusi, lotion juga bisa membantu menjaga kehalusan dan kelembapan kulit.


4. Mandi usai beraktivitas


keramas saat flu


Tugas sekolah yang menumpuk diiringi dengan aktivitas yang padat, tentu akan membuat Anda pulang ke rumah dalam keadaan lelah. Namun, jangan biarkan kondisi tersebut membuat Anda melewatkan rutinitas merawat tubuh, terutama mandi.


Pasalnya, mandi bisa membantu membersihkan tubuh dari kotoran, debu, dan polusi yang menempel setelah seharian beraktivitas. Pastikan juga Anda menggunakan produk mandi yang bisa mendukung terjaganya kebersihan dan kesehatan kulit.


Misalnya, dengan menggunakan sabun anti bakteri yang memiliki kandungan scrub dari bahan alami, guna membantu melindungi tubuh dari kuman, bakteri, debu, bahkan efek buruk polusi yang sering kali tidak terlihat. Selain itu, sabun yang mengandung dengan kandungan scrub alami bisa bantu mengangkat kotoran dan sel kulit mati yang menumpuk dalam pori, sehingga membuat kulit terasa lebih halus, tampak lebih cerah, dan tetap sehat.


Ambil contoh, kandungan alami dari buah aprikot yang kaya akan antioksidan, mineral, dan vitamin A, C, E, K. Dilansir dari laman Web MD, nutrisi tersebut mampu merawat kulit dari kerusakan yang diakibatkan oleh serangan radikal bebas, yakni komponen yang dapat merusak sel-sel kulit dan menyebabkan tanda-tanda penuaan.


Dengan rutin melakukan serangkaian cara tersebut, kulit Anda akan tetap sehat dan tentunya Anda pun siap untuk menjalani rutinitas sehari-hari.


0 Response to "4 Cara Merawat Kulit Cantik Remaja dari Ancaman Polusi dan Debu"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

loading...

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel

loading...