5 Cara Mencegah dan Mengatasi Bibir Kering




Bibir merupakan salah satu hal yang menjadi kebanggaan bagi beberapa wanita. Bentuk bibir menjadi salah satu daya tarik wanita. Mempunyai bibir yang sehat tentu menjadi nilai tambah bagi wanita. Namun, beberapa wanita sering mengeluhkan bibirnya yang kering dan pecah-pecah. Memakai lipstik yang bertujuan supaya bibir terlihat lebih indah justru dapat membuat bibir terlihat buruk ketika sedang kering dan pecah-pecah, membuat wanita kurang percaya diri.


Nah, apa sih sebenarnya hal yang menyebabkan bibir bisa kering dan pecah-pecah dan bagaimana cara mencegahnya?


Apa saja penyebab bibir bisa kering?


Kelembapan akan hilang melalui bibir daripada melalui bagian wajah atau tubuh yang lain. Ketika bibir kehilangan kelembapannya, kulit yang melapisi bibir dapat menjadi kaku dan mulai pecah-pecah. Bibir dapat pecah dan kering ketika mereka kehilangan kelembapan karena terpapar sinar matahari, angin, atau udara dingin.


Bibir berbeda dengan bagian kulit lainnya. Ia tidak memiliki melanin, pigmen yang membantu melindungi kulit dari sinar matahari sehingga bibir rentan terkena sunburn. Selain itu, lapisan pelindung kulit lebih tipis 4 sampai 5 kali dibandingkan dengan kulit wajah. Bibir juga tidak mempunyai kelenjar minyak seperti kulit yang berfungsi untuk menjaga kelembapan pada kulit, sehingga kelembapan bibir dapat cepat menghilang.


Beberapa penyebab utama bibir kering adalah:



  • Bernapas lewat mulut. Bagi Anda yang suka napas melalui mulut saat sedang membutuhkan banyak oksigen, sebaiknya kurangi kebiasaan ini. Bernapas melalui mulut dapat membuat bibir kering karena udara yang lewat saat bernapas dapat menghilangkan kelembapan bibir.

  • Menjilat bibir. Bibir juga bisa kering dan pecah-pecah karena Anda sering menjilat bibir Anda. Anda mungkin akan menjilat bibir Anda ketika Anda merasa bibir Anda kering untuk melembapkannya. Namun, yang terjadi justru membuat bibir Anda menjadi kering. Menjilat bibir membuat bibir lembap hanya dalam waktu singkat. Kelembaban ini akan menghilang karena cepat menguap dan membuat bibir menjadi kering kembali.

  • Enzim. Enzim pada cairan ludah berfungsi untuk memecah zat gizi pada makanan saat pertama kali masuk ke mulut. Nah, ternyata enzim ini melakukan hal yang sama pada bibir Anda sehingga bibir Anda cepat kering. Kebiasaan menggigit bibir juga dapat membuat bibir Anda kering.

  • Kekurangan zat gizi. Bibir kering juga dapat menjadi tanda tubuh kita sedang kekurangan zat gizi tertentu. Bibir kering dapat menjadi tanda bahwa tubuh sedang kekurangan asupan asam folat dan riboflavin atau vitamin B2. Bibir kering juga dapat menjadi tanda dehidrasi atau tubuh sedang kekurangan cairan.


Bagaimana mencegah bibir kering?


Bibir sehat akan terlihat lebih indah dan menarik. Untuk membuatnya tetap sehat, bibir juga perlu perawatan. Berikut ini merupakan cara untuk mencegah supaya bibir tidak kering, seperti dilansir dari howstuffworks.com.


1. Jangan menjilat bibir


Anda sudah tahu kan, kalau ternyata menjilat bibir justru akan membuat bibir kering bukan malah melembapkannya. Karena itu, kurangi kebiasaan menjilat bibir mulai sekarang.


2. Minum banyak air


Ini merupakan salah satu cara paling mudah untuk membuat bibir Anda tetap lembap. Kekurangan cairan dalam tubuh dapat mengurangi kelembapan bibir Anda sehingga menyebabkan bibir menjadi kering. Oleh karena itu, minumlah air dalam jumlah yang cukup, minimal 8 gelas dalam sehari.


3. Memakai lip balm


Lip balm membuat bibir Anda tetap lembap. Lip balm biasanya mengandung petroleum, beeswax, atau minyak lainnya yang akan menjadi penghalang untuk mencegah hilangnya kelembaban bibir. Lip balm dapat melindungi bibir Anda dari sinar matahari, angin, dan udara dingin atau kering dengan mengunci kelembapan bibir dan menjaganya dari infeksi. Kandungan emolien dalam lip balm juga berfungsi untuk melembutkan bibir. Vitamin atau senyawa lain juga sering ditambahkan untuk membantu meregenerasi jaringan dan juga untuk perlindungan. Beberapa lip balm juga ditambahkan SPF, setidaknya SPF 15, di dalamnya untuk melindungi bibir dari sinar matahari.


4. Pilih lipstik yang sesuai


Kandungan alkohol dalam lipstik, seperti pada lipstik jenis matte atau lipstik yang tahan lama, biasanya cenderung untuk mengurangi kelembapan bibir Anda karena alkohol cepat menguap. Namun, karena alkohol merupakan salah satu unsur penting dalam lipstik, beberapa produsen menggunakan alkohol dari tanaman yang berfungsi sebagai emolien atau senyawa yang dapat melembutkan bibir. Beberapa lipstik juga sudah mengandung bahan tambahan yang sama seperti bahan yang terkandung dalam lip balm yang berfungsi untuk melembapkan bibir. Sebaiknya pilih lipstik jenis ini untuk tetap menjaga kelembapan bibir Anda.


5. Lindungi bibir Anda dari paparan bahan kimia ketika Anda sedang menggunakan produk perawatan wajah


Produk perawatan wajah, seperti krim anti jerawat, krim anti penuaan, atau masker, biasanya mengandung bahan kimia yang ditujukan untuk mengangkat lapisan kulit mati atau untuk mengeringkan jerawat. Ingat, bibir Anda mempunyai lapisan yang lebih tipis dibandingkan dengan lapisan kulit pada wajah Anda. Sehingga jika bibir Anda terpapar bahan kimia ini, maka bibir Anda akan kering. Sebaiknya, oleskan petroleum jelly atau lip balm ke bibir Anda untuk menghalangi bibir Anda terpapar bahan kimia tersebut.


BACA JUGA



  • 11 Cara Memanfaatkan Susu untuk Kecantikan

  • 5 Manfaat Ciuman Bagi Tubuh

  • 10 Penyebab Kulit Ketiak Menghitam





0 Response to "5 Cara Mencegah dan Mengatasi Bibir Kering"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

loading...

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel

loading...