6 Cara Menurunkan Kolesterol Dalam Tubuh




Kolesterol merupakan unsur yang diperlukan oleh tubuh sekaligus juga bisa membahayakan tubuh. Terlalu tinggi kadar kolesterol jahat dalam tubuh terbukti dapat meningkatkan risiko Anda terserang penyakit jantung, stroke, dan juga diabetes. Jika kadar kolesterol LDL Anda sudah lebih dari 200 mg/dL, sebaiknya Anda berhati-hati. Namun, jangan khawatir karena Anda bisa menurunkan kadar kolesterol tubuh Anda dengan berbagai cara, di antaranya


1. Pemakaian obat


Jika Anda termasuk orang yang tidak sabar dengan sebuah proses, mungkin cara ini bisa Anda pilih. Dengan meminum obat penurun kolesterol, seperti statin, Anda dapat menurunkan kolesterol tubuh Anda dengan cepat, lebih dari 50%.


Namun, hati-hati jangan sampai Anda ketergantungan dengan obat ini. Biasanya, jika Anda memutuskan untuk menghentikan penggunaan obat, kadar kolesterol Anda akan tinggi sehingga Anda akan menggunakan obat ini lagi. Penggunaan obat tidak menjamin kadar kolesterol Anda akan selalu normal dalam kurun waktu yang panjang. Lagi pula, obat penurun kolesterol mempunyai efek samping yang cukup serius, seperti radang otot dan meningkatkan enzim hati.


2. Turunkan berat badan Anda


Menurunkan berat badan adalah salah satu cara yang dapat Anda lakukan untuk menurunkan kadar kolesterol tubuh. Anda tidak perlu menurunkan berat badan Anda sampai langsing, penurunan berat badan hanya 5 kg saja sudah mampu mengurangi kadar kolesterol Anda sampai 8%. Tapi, yang harus diingat adalah, pertahankan berat badan tersebut jangan sampai naik lagi. Memang mempertahankan lebih sulit daripada menguranginya di awal.


Jika Anda ingin menurunkan berat badan, cukup targetkan penurunan berat badan sebesar 0,5-1 kg per minggu. Anda bisa memotong asupan makan Anda sebanyak 500 kalori per hari sebagai upaya untuk menurunkan berat badan.


3. Gerakkan badan Anda


Ingin menurunkan berat badan dan kolesterol Anda? Bagaimana bisa jika Anda hanya duduk diam menonton televisi? Artinya, Anda harus aktif bergerak setiap harinya. Jika Anda ingin menurunkan berat badan sekaligus kolesterol Anda, Anda harus melakukan olahraga minimal 150 menit per minggu. Ini sudah cukup meningkatkan kadar kolesterol baik (HDL) dan menurunkan kadar kolesterol jahat (LDL) dan trigliserida, seperti dikutip dari WebMD.


4. Perhatikan pola makan Anda


Nah, ini merupakan hal yang sangat penting untuk menurunkan kolesterol Anda. Kebanyakan dari Anda yang mempunyai kadar kolesterol tinggi mempunyai masalah dengan pola makannya. Mulai sekarang, sebaiknya perhatikan apa saja yang Anda makan.


Hindari atau batasi makanan yang dapat meningkatkan kolesterol darah Anda, seperti:



  • Daging berlemak

  • Sosis

  • Mentega

  • Krim

  • Cake, biskuit, cokelat, dan permen


Ganti asupan makan Anda dengan lebih banyak mengonsumsi:


Makanan berserat


Sayuran hijau, tomat, wortel, terong, buah-buahan (seperti apel, anggur, stroberi, dan jeruk), oatmeal, dan kacang-kacangan (seperti kacang almond, kacang tanah, kacang kedelai, dan kenari) yang tinggi serat dan sterol mampu menyerap kolesterol dalam tubuh Anda. Selain itu, makanan berserat juga mampu membuat Anda kenyang lebih lama, sehingga asupan makan Anda tidak terlalu banyak. Mulailah dengan menyisipkan makanan berserat pada menu makan Anda setiap hari.


Makan ikan


Ya, makan ikan, terutama ikan yang mengandung asam lemak omega-3 (seperti salmon dan tuna) mampu membantu menurunkan kadar kolesterol Anda. Cobalah untuk mengganti menu daging Anda dengan menu ikan. Makan ikan sebanyak 2-4 kali dalam seminggu sudah cukup membantu menurunkan kolesterol Anda.


Pilihlah minyak zaitun


Anda bisa memilih minyak zaitun dibandingkan dengan mentega untuk masakan Anda. Minyak zaitun terbukti dapat menurunkan kadar kolesterol sebanyak 15%. Kandungan lemak baik dalam minyak zaitun juga dapat menjaga kesehatan jantung Anda. Pilihlah minyak zaitun dengan jenis extra virgin karena lebih banyak mengandung antioksidan yang baik untuk kesehatan Anda.


5. Berhenti merokok


Jika Anda merokok, sebaiknya hentikan kebiasaan merokok Anda. Merokok dapat menurunkan kadar kolesterol baik dalam tubuh Anda, sehingga kadar kolesterol jahat dalam tubuh Anda akan semakin meningkat. Selain itu, merokok juga dapat mengiritasi dinding pembuluh darah Anda.


6. Hindari stres


Tahukah Anda, jika Anda stres maka kadar kolesterol Anda dapat meningkat? Ya, oleh karena itu, sebaiknya hindari stres dan bersikaplah lebih tenang. Anda bisa menghilangkan stres Anda dengan berbagai cara, seperti bertemu teman, mendengarkan musik, melakukan olahraga, dan masih banyak lagi. Temukan aktivitas bermanfaat untuk dapat mengurangi stres Anda.


 


BACA JUGA



  • Berapa Seharusnya Kadar Kolesterol Normal dalam Tubuh?

  • Gejala Dislipidemia, Kolesterol Tinggi yang Juga Menyerang Si Kurus

  • 4 Makanan Wajib untuk Mengontrol Kolesterol Dalam Darah





0 Response to "6 Cara Menurunkan Kolesterol Dalam Tubuh"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

loading...

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel

loading...