Kenali Jenis Obat Radang Amandel di Apotik dan Tradisional

Radang amandel adalah infeksi yang terjadi dibagian amandel yang menyebabkan bagian ini menjadi bengkak dan menimbulkan rasa sakit pada saat si penderita melakukan aktivitas menelan atau berbicara.

Amandel sendiri adalah dua kelenjar yang terletak dibagian faring (tenggorokan) yang memiliki banyak fungsi untuk tubuh. Hampir dari sebagian besar fungsi dari amandel mengambil peranan yang besar untuk tubuh kita diantaranya adalah sebagai filter yang menyaring masuknya kuman, bakteri, virus dan zat asing lainnya ke dalam tubuh melalui sistem pernapasan.

Pada usia anak-anak amandel berfungsi sebagai produsen antibodi sebelum nantinya bagian ini akan digantikan oleh sistem kekebalan tubuh.

Pada dasarnya semua orang yang lahir ke dunia memiliki amandel. Ukuran amandel ini akan terus dikembangkan hingga si anak berusia 8-9 tahun. Pada usia ini amandel bekerja dengan aktif dan mengambil peranannya sendiri untuk menghasilkan antibodi dalam tubuh si anak.

Nah saat si anak menjelang usia dewasa maka dengan perlahan ukuran amandel ini akan menciut dan pada gilirannya ketika bagian ini sudah tidak lagi dibutuhkan oleh tubuh maka ukuran amandel akan mengecil namun tidak menghilang sepenuhnya.

Itulah mengapa penyakit amandel akan lebih sering dijumpai pada anak-anak dibandingkan pada orang dewasa. Namun meski demikian tidak menutup kemungkinan bahwa beberapa orang dewasa pun akan terserang dengan penyakit yang satu ini bisa kebersihan mulut dan giginya tidak dijaga dengan baik.

Ketika amandel bekerja terlalu keras menyaring kuman dan bakteri maka pada gilirannya bagian ini pun bisa sangat rentan terninfeksi oleh mikroorgnisme yang masuk kebagian amandel. Sehingga pada akhirnya kondisi ini akan dapat menimbulkan amandel menjadi melemah dan mengalami masalah. Dengan demikian peradangan dan pembengkakan pada amandel tidak akan dapat dihindari dalam kasus ini.

Selain kebersihkan mulut dan gigi penyebab paling besar peradangan yang terjadi pada amandel lebih banyak disebabkan oleh virus dan selebihnya bakteri adalah salah satu penyebab yang mengambil peranan cukup banyak.

obat amandel

Dalam bahasa kedokteran penyakit radang amandel seringkali disebut dengan tonsilitis. Pada penderita yang mengalami tonsilitis biasanya mereka akan mulai merasakan dampak dan gejala dari penyakit ini seperti halnya sakit kepala, nyeri pada saat menelan, batuk dan pada kondisi tertentu sakit amandel bisa menyebabkan demam.

Selain itu dampak yang perlu diwaspada pada penyakit amandel adalah sifatnya yang berulang atau seringkali kambuh. Dengan demikian pada saat penyakit ini kambuh maka mungkin anda akan merasakan gejala-gejala diatas

Hingga sampai saat ini sebenarnya belum ada obat-obatan khusus yang diperuntukan untuk menyembuhkan radang amandel dan membuat kondisi si pasien pada keadaan semula. Pengobatan yang diberikan oleh tim medis pada umumnya lebih difokuskan untuk meredakan gejala yang dirasakan sehingga si pasien akan dapat kembali menjalani aktivitasnya seperti biasanya.

Adapun pengobatan yang dilakukan untuk menangani penyakit amandel pada kondisi yang paling serius adalah dengan melalui jalan operasi. Operasi ditujukan untuk mengangkat bagian amandel yang sudah membengkak dan dalam kondisi yang parah.

Akan tetapi untuk pembengkakan amandel yang masih dalam tahapan yang dapat ditolerir, pengobatan bisa dilakukan dengan mengkonsumsi obat-obatan dari apotik. Hanya saja bila anda mengkonsumsi obat-obatan jenis tertentu seperti dibawah ini maka sebaiknya konsultasikan terlebih dahulu dengan dokter agar dosisnya tepat. Bukan hanya itu, obat-obatan yang berdasarkan dari resep dokter akan bermanfaat dengan lebih optimal.

Nah, untuk mengetahui jenis pengobatan yang bisa dilakukan untuk menangani pembengkakan amandel dari mulai obat dari apotik sampai dengan tradisional. Maka masi simak dibawah ini.

Obat Amandel Bengkak dari Apotek

Obat amandel bengkak di apotik merupakan obat yang pertama kali digunakan oleh orang yang menderita amandel. Alasan kepraktisan dan juga mudahnya didapatkan membuat orang yang menderita amandel lebih memilih jalur medis utuk mengobati penyakitnya. Nah untuk mengetahui jenis obat-obatan apa saja yang bisa digunakan untuk menangani amandel yang bengkak diantaranya adalah:

1. Antibiotik

Untuk radang amandel dengan gejala yang sudah parah biasanya dokter akan memberikan antibiotik guna membunuh kuman dan bakteri yang menjadi penyebab radang amandel. Akan tetapi untuk radang amandel dengan gejala yang belum parah, maka dokter tidak akan memberikan pengobatan jenis ini.

Penting sekali mendapatkan obat antibiotik sesuai dengan resep dari dokter. Dengan begini dokter akan menimbang pemberian dosis dengan mempertimbangkan riwayat pasien mengenali alergi terhadap konsumsi jenis obat ini atau tidak.

2. Aspirin

Selama ini kita mungkin mengetahui bahwa aspirin digunakan sebagai obat untuk mengatasi sakit kepala. Selain dapat digunakan untuk sakit kepala, obat jenis ini bisa digunakan untuk mengatasi amandel yang bengkak. Obat ini dapat digunakan karena fungsi aspirin yang bekrja untuk mengurangi rasa sakit pada saat amandel meradang. Hanya saja obat ini tidak bisa dikonsumsi oleh anak-anak dan remaja pada usia 16 tahun.

3. Parasetamol

Bukan hanya berfungsi sebagai obat penurun demam saja. Obat jenis ini pun dapat dikenakan untuk meredakan rasa sakit atau nyeri yang ditimbulkan. Hanya saja sebelum mengkonsumsi obat ini maka sebaiknya mintalah terlebih dahulu rsep dari dokter.

Parasetamol memang dapat digunakan sebagai penghilang rasa sakit yang aman untuk anak-anak. Akan tetapi obat ini tidak disertai dengan anti-inflamasi yang bisa menghilangkan radang amandel.

Obat Amandel Bengkak dari Apotek

1. Mengkudu Bersama Madu

Jenis obat trasional yang pertama untuk menangani amandel bengkak adalah dengan menggunakan mengkudu dan campuran madu. Mengkudu merupakan buah yang akan manfaat, selain bisa digunakan untuk para penderita darah tinggi, menurunkan gula garah pada penderita diabetes. Mengkudu juga bisa digunakan untuk mengobati amandel.

Hanya saja untuk mengobati amandel jenis mengkudu yang harus digunakan adalah mengkudu yang segar bukanlah mengkudu ekstrak. Bau dari buah mengkudu yang segar memang tidak sedap dan tidak enak, bahkan aromanya bisa sangat menyengat. Namun demi kesehatan anda maka tidak ada salahnya menahan bau demi membuat kondisi anda lebih baik.

Nah, untuk menggunakan mengkudu sebagai obat amandel anda bisa memarut mengkudu dengan menggunakan parutan atau di jus dengan menggunakan blender. Tambahkan dengan air panas dan aduk kembali secara merata. Untuk menambah rasanya tambahkan dengan mengggunakan madu. Saring dan konsumsi airnya dengan rutin.

2. Kulit Manggis

Kandungan antioksidan yang kaya dalam kulit manggis membuatnya baik untuk obat kanker. Akan tetapi selain itu, bahan herbal ini pun bisa difungsikan untuk meredakan amandel yang bengkak. Caranya bisa dilakukan dengan mengeringkan kulit manggis dan merebusnya dengan air. Saring dan konsumsi airnya dengan rutin.

3. Jeruk Nipis

Kandungan vitamin C yang tinggi dalam jeruk nipis adalah obat yang baik untuk meredakan amandel yang bengkak. Caranya, peras dan ambil sari jeruk nipis dan campur bersama dengan garam untuk kemudian konsumsi dengan rutin.

Demikianlah beberapa jenis obat yang bisa digunakan untuk meredakan amandel yang bengkak. Penggunaan obat herbal aman meski tanpa resep dokter. Akan tetapi untuk obat-obatan dari apotek resep dokter adalah syarat wajib yang harus anda miliki. 

0 Response to "Kenali Jenis Obat Radang Amandel di Apotik dan Tradisional"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

loading...

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel

loading...