Tips Buat Anak Bayi Tertawa Terbahak-Bahak

Lucu dan menggemaskan, itulah beberapa kata yang cukup tepat untuk menggambarkan betapa lugunya sosok seorang bayi.

Semua tingkah lucu dan hal yang menggemaskan dari seorang bayi kerap menjadi momen yang ditunggu-tunggu oleh setiap orang, terutama kedua orang tuanya. Bayi yang masih begitu kecil mungkin belum mampu melakukan beberapa respon terhadap rangsangan yang diberikan. Akan tetapi pada beberapa bayi yang sudah mulai betumbuh lebih besar dan mulai memiliki kemampuan untuk berinteraksi, mereka akan mulai menampakan perilaku-perilaku yang tak jarang mengundang rasa gemas orang lain untuk kembali bermain bersama dengan mereka.

Ada banyak reaksi yang diberikan oleh seorang bayi yang masih begitu kecil ketika menanggapi sebuah rangsangan yang diberikan oleh orang lain, diantaranya adalah sedih, gembira atau bahkan sampai tertawa terbahak-bahak. Dari beberapa ekspresi ini, tertawa adalah salah satu ekspresi yang paling menakjubkan dan menarik pada seorang bayi. Selain itu, ekspresi ini seolah menggambarkan bahwa si bayi merasa senang dan tubuhnya dalam keadaan baik-baik saja tanpa adanya gangguan pada si buah hati.

Dengan demikianlah tak heran bila banyak orang yang senang untuk bermain dengan si bayi dan senantiasa melakukan apa saja untuk membuat bayi mereka bisa tertawa dan ceria. Dan tahukah anda, tertawa adalah sebuah kegiatan yang menyehatkan dan hal ini baik untuk tubuh. Selain itu, rupanya manfaat baik ini juga bisa berlaku untuk si bayi.

Ketika si bayi tertawa, hal ini tentu saja akan menyejukan hati kedua orangtuanya. Bayi yang tertawa dengan riang akan tentu saja menggembirakan kita yang melihatnnya. Dengan begini rasanya lelah pun tak ada artinya dan sedih pun bisa sirna saat melihat si buah hati dapat tertawa dengan lepas hanya karena hal-hal sepele yang baik secara sengaja dilakukan maupun yang tidak sengaja.

Sayangnya, tertawa riang dan gembira ini umumnya terjadi dalam waktu yang tidak terduga, sehingga demikian umumya cukup sulit untuk membuat si kecil bisa dibuat tertawa seperti pada saat anda pernah melakukannya dengan tidak sengaja.

tips membuat bayi terbahak bahak

Bahkan terkadang meski kita sudah berusaha mati-matian untuk membuat si kecil bisa tertawa dengan lepas. Namun kenyataannya, respon yang diberikan biasa saja dan bahkan si kecil acuh begitu saja. Hal ini seringkali mengundang rasa penasaran kita sebagai orang tua untuk mencari cara agar si buah hatinya bisa tertawa dengan riang dan gembira.

Nah, bila sudah begini maka mungkin bisa jadi anak anda mengalami stres. Bukan hanya pada orang dewasa, stres juga bisa dialami pada bayi sekalipun.

Tidak seperti orang dewasa yang sedang stres, anak bayi belum dibekali kemampuan untuk mengelola emosinya. Sehingga ia akan membutuhkan bantuan orang dewasa untuk melakukan hal tersebut.

Dengan tertawa, rasa stres yang dialami pada si buah hati akan dapat berkurang dan saat bayi tertawa, hal ini sama dengan seperti ia berolahraga.

Nah, untuk anda yang saat ini penasaran mencari-cari cara agar buah hatinya bisa tertawa dengan lepas untuk membantunya mengelola emosinya saat ini, maka beberapa tips dibawah ini akan dapat bermanfaat untuk anda.

1. Cilukba!

Cara yang pertama untuk membuat si buah hati dapat tertawa dengan lepas yang dapat dicoba adalah dengan melakukan ciluk..ba. Candaan yang satu ini telah sejak lama menjadi guyonan untuk menghibur bayi.

Untuk dapat melakukan hal ini anda cukup meletakan kedua telapak tangan diwajah dan usahakan untuk menutupi seluruh bagian wajah dengan jari-jari dan telapak tangan anda. Pada saat dibuka dengan sedikit mengejutkan baru katakan ciluk tahan beberapa detik dan katakan Ba sambil memberikan ekspresi.

Salah satu metode ini akan mungkin membuat si bayi tertawa karena perasaan kaget dan juga melihat ekspresi anda yang dianggapnya lucu. Anda bisa melakukan metode ini sambil menidurkan bayi diatas kasur atau diatas pangkuan dan lakukan hal ini pada saat perhatian bayi anda terfokus pada anda.

2. Meniup Tubuh Si Bayi

Metode lain yang dapat dilakukan untuk membuat si bayi tertawa terbahak-bahak adalah dengan meniup tubuh si bayi. Cara ini bisa dilakukan dengan menempelkan mulut anda pada tubuhnya dan bergerak-gerak untuk menimbulkan bunyi-bunyia dan rasa geli pada si kecil.

Meniup tubuh si bayi akan mungkin membuatnya tertawa hal ini dikarenakan bunyi lucu dan perasaan geli dari mulut ada yang menempel pada tubuhnya yang halus akan membuat si bayi geli dan tertawa. Adapun bagian tubuh yang bisa menimbulkan geli pada si kecil diantaranya adalah perut, tangan atau bagian telapak kakinya.

Pada saat melakukan cara yang satu ini sebaiknya pastikan bila tubuh anda dalam keadaan bersih terutama tangan anda. Sebab biasaya si kecil yang kegirangan akan membuka mulutnya dan bila tidak dijaga kotoran yang ada dibagian tangan akan mungkin masuk kedalam mulutnya.

3. Memakan Jemari

Bayi sangat senang saat orangtua mereka berpura-pura menghisap jari-jarinya. Lakukan cara ini dengan perlahan dan ubahlah mimik wajah anda seolah-olah anda sedang menikmati sepotong ayam bakar lezat sambil mengemut tangannya yang kecil.

Selain itu, agar hal ini menjadi lebih seru anda pun bisa menambahkan suara atau bunyi-bunyian yang lucu seperti halnya nyam..nyam..nyam.. atau bunyi lain seperti anda sedang menikmati santapan yang lezat.

Hal ini akan membuat bayi tertawa sebab rasa geli dari gerakan tangan anda dan ekspresi lucu yang anda berikan. Akan tetapi saat melakukan ini sebaiknya pastikan bila anda mencuci tangan anda hingga bersih agar kebersihan si buah hati tetap terjaga dengan baik.

4. Gelembung Terbang

Permainan yang satu ini dapat dilakukan di kamar mandi. Namun pastikan keselamatan si buah hati terjaga dengan baik, yakni dengan memilih jenis sabun yang aman dan peralatan mandi yang tidak licin. Untuk melakukan hal ini anda bisa mengajak si buah hati pada saat memandikan merka baik di sore hari maupun pada saat pagi hari.

Caranya, gunakan sabun bayi atau shampo bayi yang aman dan tidak pedih dimata. Gosok-gosokan sabun pada bagian tangan dan tiup dari jarak yang tidak terlampau dekat dari si buah hati sehingga pecahan gelembung tidak akan mengenai matanya yang akan mampu menimbulkan perasaan sakit atau pedih dimata.

Kegiatan bermain sabun dan air adalah kegiatan umum yang disukai oleh hampir setiap anak. Dengan demikian cara ini akan lebih mungkin membuat mereka tertawa karena media bermainnya sudah terlebih dahulu mereka sukai.

5. Semua Sayang

Bayi akan sangat senang bila mereka dikelilingi oleh orang-orang yang mereka kenali dan mereka senangi, terutama anggota keuarganya, seperti halnya kakak, ayahnya, kakek, neneknya atau bahkan ibunya. Untuk itulah, minta mereka untuk menyapa secara bergantian si buah hati dengan sedikit menggodanya.

Akan tetapi sebaiknya pastikan bila suara yang ditimbulkan dari orang-orang yang menyapa si kecil tidak terlalu ramai dan berebutan yang akan membuat si kecil merasa kaget dan bahkan ketakutan. Anda bisa melakukan hal ini dengan mengelilingkan si kecil kepada semua orang yang akan menyapanya. Dengan begini, putaran yang menyenangkan serta ekspresi yang berbeda-beda dari masing-masing orang yang memberikan sapaan pada si kecil akan membuatnya tertawa geli.

Demikian beberapa hal yang dapat dilakukan dan dicoba oleh anda yang ingin membuat si kecil tertawa terbahak-bahak. Semoga bermanfaat!

0 Response to "Tips Buat Anak Bayi Tertawa Terbahak-Bahak"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

loading...

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel

loading...