Imut & Berbakat, Yuk Kenalan dengan Tara Cherrino di Popmama Expo 2018

Imut & Berbakat, Yuk Kenalan dengan Tara Cherrino di Popmama Expo 2018

Imut & Berbakat, Yuk Kenalan Tara Cherrino Popmama Expo 2018
Popmama.com

Imut, cerdas, dan berbakat. Itulah Tara Cherrino, penyanyi cilik yang hadir di PopEx 2018 untuk menghibur para pengunjung.

Walau masih berusia 6 tahun, namun Tara sudah bisa membuat beberapa bait lirik untuk lagunya sendiri, lho. Lagunya juga sangat sederhana, menghibur, dan sesuai usia anak. Lagu anak seperti ini sudah jarang ditemukan ya, Ma.

Saat tampil di panggung PopEx 2018, Tara terlihat sangat nyaman dan percaya diri, terlebih saat musik iringan dari ayahnya, Fenni Widianto Pasaribu, mulai mengikuti nyanyian Tara. Tidak heran kalau seluruh pengunjung PopEx ikut bernyanyi bersama.

Mau berkenalan lebih akrab dengan sosok Tara Cherrino? Simak wawancara kami dengan Tara yuk, Ma.

1. Tumbuh di keluarga penggemar musik

1. Tumbuh keluarga penggemar musik
Instagram.com/taracherrino

Buah jatuh tak jauh dari pohonnya. Mungkin peribahasa itu yang paling tepat untuk menggambarkan bakat musik dalam diri Tara.

Kebetulan Fenni, ayah Tara, adalah seorang musisi multi instrumental. Sedangkan ibunya, Indriani Natalia, yang akrab disapa Indy, adalah seorang penyiar radio dan pengisi voice over. 

Tentu saja dua latar belakang pekerjaan tersebut membuat Tara sangat akrab dengan dunia musik. Jadi tidak heran kalau sejak usia 2 tahun, Tara sudah menunjukkan bakat menyanyi ya, Ma.

Sejak masih dua tahun, Tara sudah bisa bernyanyi mengikuti tempo. Dia juga kelihatan enjoy dan percaya diri untuk bernyanyi, bahkan di depan orang banyak sekali pun, ujar Fenni.

2. Tarra termasuk anak yang percaya diri

2. Tarra termasuk anak percaya diri
Instagram.com/taracherrino

Walau masih 6 tahun, namun Tara sudah sangat percaya diri dan tidak gerogi untuk bernyanyi di atas panggung dengan kerumunan penonton.

Menurut Indy, Tara justru semakin percaya diri jika para penonton memberi sambutan meriah untuknya. Tepuk tangan yang menyemangati Tara itu rupanya efektif membuat Tara semakin nyaman bernyanyi.

3. Ayo Bangun Pagi jadi single pertama

3. Ayo Bangun Pagi jadi single pertama
Instagram.com/taracherrino

Ayo Bangun Pagi menjadi judul single yang sedang gencar dipromosikan oleh VIP Management yang menaungi Tara Cherrino. Lagu ini sangat mudah didengarkan, liriknya riang, dan memberi semangat untuk bangun pagi.

Sekarang lagu Ayo Bangun Pagi ini sudah bisa di-download di Spotify dan iTunes. Nantinya akan ada 5 single lagi, tapi sekarang masih fokus pada single ini dulu, jelas Fenni, yang juga pencipta lagu Ayo Bangun Pagi.

Selain itu, Mama juga bisa memasang lagu ini menjadi ring back tone (RBT) untuk nada sambung handphone Mama, lho. Dijamin tambah semangat bangun pagi deh kalau sering mendengarkan lagu Tara Cherrino.

4. Tarra anak yang hobi karate

4. Tarra anak hobi karate
Instagram.com/taracherrino

Ketika ditanya hobi, ternyata Tara tidak hanya menjawab menyanyi lho, Ma. Seperti anak seusianya, Tara memiliki minat pada banyak hal, seperti menggambar, mewarnai, berenang, dan bahkan karate.

Apapun minat dan bakat Tara, kami selaku orangtua akan terus mendukung. Tara suka menyanyi, menggambar, sampai karate, itu semua juga tanpa paksaan. Kami mengenalkan banyak hal dan kegiatan positif pada Tara, kalau dia suka dan mau menekuni, ya kami dukung. Yang penting Tara suka dan bahagia menjalankannya, jelas Indy.

Follow Instagram Tara, yuk!

Follow Instagram Tara, yuk
Instagram.com/taracherrino

Kalau Mama mau tahu update karya dan keseharian Tara yang imut ini, follow saja akun Instagram @taracherrino. Jangan lupa subscribe juga YouTube channel Tara Cherrino ya, Ma.

0 Response to "Imut & Berbakat, Yuk Kenalan dengan Tara Cherrino di Popmama Expo 2018"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

loading...

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel

loading...