Sedot Lemak (Liposuction)

Definisi
Apa itu Sedot Lemak (Liposuction)?
Read Also
Liposuction merupakan operasi yang dilakukan untuk memperbaiki bentuk tubuh dengan menyedot lemak di bawah kulit Anda.
Kapan saya perlu menjalani sedot lemak (liposuction)?
Ahli bedah akan memberikan informasi yang detail mengenai operasi ini sebelum Anda memutuskan apakah operasi ini benar-benar cocok untuk Anda. Liposuction bukanlah cara terbaik untuk menurunkan berat badan.
Pencegahan & peringatan
Apa yang harus saya ketahui sebelum menjalani sedot lemak (liposuction)?
Sebagian besar pasien senang dengan apa yang dihasilkan oleh operasi ini. Namun, sama seperti prosedur pengobatan lain, beberapa efek samping dapat terjadi. Oleh karena itu, sangat penting bagi Anda untuk mengetahui batasan dan komplikasi apa yang mungkin terjadi akibat operasi ini. Sebelum melakukan operasi ini, Anda harus mempertimbangkan manfaat dan risiko yang akan terjadi, semua tergantung pada Anda. Jangan sampai terpengaruh oleh teman atau dokter untuk melakukannya.
Karena ini merupakan bedah kosmetik, jadi tidak ada alasan mendesak untuk melakukannya. Kumpulkan informasi sebanyak-banyaknya tentang bedah kosmetik ini dan apakah ini aman untuk Anda. Jangan cepat percaya pada hasil yang terjadi pada orang lain. Anda harus memahami dan memutuskan sendiri risiko yang akan terjadi.
Apakah ada alternatif selain sedot lemak (liposuction)?
Mengatur pola makan dan berolahraga secara teratur dapat menghancurkan lemak-lemak yang ada di tubuh Anda. Penyuntikan cairan tertentu juga dapat menghancurkan lemak.
Proses
Apa yang harus saya lakukan sebelum melakukan sedot lemak (liposuction)?
Anda sebaiknya berkonsultasi dengan dokter tentang obat-obatan yang pernah dan sedang Anda konsumsi. Jika Anda alergi terhadap pengobatan tertentu sebelum operasi dilakukan, Anda akan menemui ahli bedah terlebih dahulu dan melakukan anestesi bersama. Anda harus mengikuti petunjuk yang diberikan jika Anda diminta untuk tidak makan dan minum sebelum operasi dilakukan.
Anda akan diberikan petunjuk yang jelas sebelum operasi dilakukan, termasuk apakah Anda boleh makan atau minum sebelum operasi. Dalam beberapa kasus, Anda akan diminta untuk berpuasa terlebih dahulu 6 jam sebelum operasi dilakukan. Anda boleh mengonsumsi minuman, misalnya kopi, sampai beberapa jam sebelum operasi.
Bagaimana proses sedot lemak (liposuction)?
Operasi biasanya dilakukan di bawah pengawasan ahli dengan bedah umum atau lokal, tergantung berapa banyak bagian yang akan dioperasi. Operasi ini biasanya dilakukan selama 45 menit sampai 3 jam.
Untuk setiap bagian yang dioperasi, ahli bedah akan memotong sedikit bagian. Kemudian pada lemak dan bagian yang dipotong akan ditempatkan sebuah cannula (tabung kecil). Cannula ini berfungsi untuk menyedot lemak.
Apa yang harus saya lakukan setelah menjalani sedot lemak (liposuction)?
Biasanya Anda diperbolehkan pulang pada hari yang sama atau hari lain setelah operasi dilakukan, tergantung pada bagian yang dibedah. Anda juga bisa kembali bekerja setelah 2 sampai 3 hari setelah operasi. Olahraga yang teratur dapat membantu Anda untuk melakukan aktivitas normal sesegera mungkin. Sebelum berolahraga, tanyakan pada ahli kesehatan Anda untuk saran terbaik.
Butuh beberapa bulan untuk mendapatkan hasil maksimal. Untuk hasil terbaik, Anda diharuskan melakukan olahraga secara teratur agar tubuh Anda tetap sehat.
Komplikasi
Komplikasi apa yang mungkin terjadi?
Sama seperti prosedur operasi lainnya, terdapat beberapa risiko yang mungkin terjadi. Anda harus bertanya pada ahli bedah Anda untuk penjelasan lebih detail kenapa hal tersebut bisa terjadi. Komplikasi yang mungkin terjadi termasuk reaksi terhadap anestesi, perdarahan, dan pembekuan darah (deep vein thrombosis, DVT).
Berikut ini beberapa komplikasi yang mungkin terjadi:
- penyumbatan lemak
- kulit panas seperti terbakar
- kerusakan pada bagian usus, ginjal, dan hati
- pengumpulan cairan pada daerah tempat lemak disedot
- cedera saraf kecil pada kulit Anda
- perubahan warna kulit
Anda dapat mengurangi risiko tersebut dengan mengikuti anjuran dari dokter dengan baik dan benar sebelum melakukan operasi, misalnya berpuasa dan menghentikan beberapa pengobatan.
Hello Health Group tidak menyediakan nasihat medis, diagnosis, atau pengobatan.
0 Response to "Sedot Lemak (Liposuction)"
Post a Comment