Operasi Bahu

Operasi Bahu



Definisi

Apa itu manset rotator (Operasi Bahu) ?


Manset rotator atau rotator cuff dibentuk dari empat otot dan tendon yang melekat pada lengan  hingga  tulang  belikat.  Kerusakan  yang sering  terjadi  pada  bagian  ini  adalah terjepitnya tendon bahu atau robeknya manset rotator.


Kapan saya perlu menjalani operasi bahu?


Dokter  akan  menyarankan  pengoperasian  apabila  kondisi  bahu  terlalu  buruk  untuk menjalani  pengobatan  alternatif.  Operasi  juga  mungkin  dilakukan  apabila  kondisi  bahu pasien kian memburuk setelah menjalani suatu metode pengobatan.


Pencegahan & peringatan

Apa yang harus saya ketahui sebelum menjalani operasi bahu?


Pada banyak kasus, bahu pasien yang mengalami cedera pada manset rotator bisa kembali berfungsi  dengan  normal.  Beberapa  pilihan perawatan  yang  dapat  dilakukan  adalah modifikasi kegiatan, latihan penguatan bahu, dan fisioterapi.Obat penghilang  rasa  sakit  seperti parasetamol dan obat antiinflamasi  seperti ibuprofen juga dapat membantu menghilangkan rasa nyeri.Di  samping  itu,  injeksi  steroid  dan anestesi  lokal  ke  bahu  dapat  mengurangi  rasa  nyeri. Namun, apabila robekan manset rotator besar, kemungkinan operasi adalah satusatunya pilihan untuk memulihkan fungsi bahu Anda.


 


Proses

Apa yang harus saya lakukan sebelum menjalani operasi bahu?


Pada  tahap  persiapan  operasi,  pastikan  Anda  memberi  tahu  dokter  mengenai  kondisi kesehatan Anda, obatobatan yang sedang dikonsumsi, maupun segala macam alergi yang Anda miliki. Dokter anestesi akan menjelaskan prosedur pembiusan dan memberi instruksi lebih lanjut. Pastikan Anda mengikuti  seluruh instruksi dokter termasuk larangan makan dan minum sebelum operasi.Pada  umumnya Anda  diwajibkan  untuk  berpuasa  selama  enam  jam  sebelum  proses pemoperasian  dilakukan.  Namun,  Anda  mungkin  diperbolehkan untuk  mengonsumsi minuman seperti kopi beberapa jam menjelang operasi.


Bagaimana proses operasi bahu?


Pada  umumnya,  operasi  ini  dilakukan  di  bawah  anestesi  umum,  namun  tidak  menutup kemungkinan teknik  anestesi  lain  yang digunakan. Operasi biasanya memakan waktu 45 menit hingga satu jam.Nyeri  bahu  akibat  jepitan  pada  tendon  biasanya  ditangani dengan  arthroscopy (operasi lubang  kunci).  Dokter  operasi  akan  menggunakan  alat  untuk  mengangkat  jaringan  yang menebal, melonggarkan jaringan yang terjepit dan memotong beberapa tulang.Dokter  operasi  juga  dapat  memperbaiki  robekan  manset  rotator dengan  artroscopy walaupun operasi terbuka mungkin perlu dilakukan.


Apa yang harus saya lakukan setelah menjalani operasi tulang?


Pasca operasi, pasien diperbolehkan untuk pulang pada hari yang sama. Setiap jahitan atau klip biasanya dilepas setelah satu sampai dua minggu.Penderita biasanya membutuhkan waktu rehabilitasi selama setahun sebelum bahu dapat berfungsi secara normal. Olahraga teratur terbukti dapat mempercepat proses pemulihan. Namun, sebelum memutuskan untuk berolahraga, mintalah saran dokter. Anda mungkin  tidak  bisa  memiliki  bahu  yang  sempurna  seperti  sediakala  ketika  bahu belum cedera.


 


Komplikasi

Komplikasi apa yang bisa terjadi?


meliputi infeksi  serta kerusakan  saraf dan pembuluh darah di  sekitarnya. Namun, teknik operasi  modern  yang  disertai  dengan pemantauan  medis  mengurangi  risiko  ini  secara signifikan.Rasa nyeri dan kaku pada bahu yang muncul pasca operasi merupakan hal yang normal.


Komplikasi spesifik dari operasi bahu, yaitu:


adanya perdarahan pada bahu


gerakan bahu terbatas


muncul infeksi pada bahu


adanya pembekuan darah


timbul  rasa nyeri yang hebat, kekakuan dan kehilangan kemampuan  gerak lengan dan tangan (complex regional pain syndrome)


kerusakan saraf


manset rotator robek kembali atau robekan tidak dapat sembuh.


Anda  dapat  mengurangi  risiko  komplikasi  dengan  mengikuti  arahan operasi, seperti puasa dan berhenti mengonsumsi obatobatan tertentu.




Hello Health Group tidak menyediakan nasihat medis, diagnosis, atau pengobatan.





0 Response to "Operasi Bahu"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

loading...

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel

loading...