Perbaikan Hernia Umbilikalis Pada Anak-Anak

Definisi
Apa itu hernia umbilikalis?
Hernia umbilikalis disebabkan oleh titik lemah lapisan otot dinding perut, tepat di belakang umbilikus (pusar). Secara alamiah, hernia umbilikalis timbul sejak lahir ketika saluran umbikulus gagal menutup. Biasanya, hernia akan menutup sebelum bayi lahir, namun sebanyak 1 dari 5 bayi yang dilahirkan prematur (setelah 37 minggu) masih memiliki hernia umbilikalis. Apabila memiliki hernia, anak akan mengalami pembengkakan, terutama ketika mereka menangis atau bergeliat. Penyakit hernia tidak boleh dianggap sepele karena dapat menyebabkan gangguan organ dalam perut seperti usus dan terhambatnya suplai darah karena terjepit (strangulated hernia). Masalah ini akan muncul ketika anak sudah dewasa.
Apa manfaat dari operasi perbaikan hernia umbilikalis?
Hernia akan segera hilang. Operasi dapat menjadi solusi untuk mencegah komplikasi serius yang dapat disebabkan oleh penyakit ini ketika anak dewasa.
Pencegahan & peringatan
Apa yang harus saya ketahui sebelum anak menjalani operasi perbaikan hernia umbilikalis?
Hernia umbilikalis pada anakanak di bawah 1 tahun akan cenderung menutup secara spontan (sembuh sendiri). Namun, apabila hernia masih terbuka ketika anak berusia 3 tahun, hernia harus ditangani melalui jalan operasi. Hernia berpotensi untuk muncul kembali.
Proses
Apa yang harus saya lakukan sebelum anak menjalani operasi?
Pada tahap persiapan operasi, pastikan Anda memberi tahu dokter mengenai kondisi kesehatan anak, obatobatan yang sedang dikonsumsi, maupun segala macam alergi yang dimiliki anak. Dokter anestesi akan menjelaskan prosedur pembiusan dan memberi instruksi lebih lanjut. Ikuti seluruh instruksi dokter termasuk larangan makan dan minum sebelum operasi. Pada umumnya anak diwajibkan untuk berpuasa selama enam jam sebelum proses pembedahan dilakukan. Namun, anak mungkin diperbolehkan untuk mengonsumsi minuman seperti kopi beberapa jam menjelang operasi.
Bagaimana proses operasi perbaikan hernia umbilikalis?
Operasi untuk menangani hernia dilakukan di bawah anestesi umum. Proses operasi biasanya memakan waktu sekitar 60 menit. Dokter bedah akan membuat sayatan kecil di sekitar area pusar. Titik lemah pada dinding otot akan ditutup oleh beberapa lapis jahitan yang kuat.
Apa yang harus saya lakukan setelah anak menjalani operasi perbaikan hernia umbilikalis?
Setelah menjalani operasi, anak diperbolehkan pulang ke rumah pada hari yang sama. Biasanya, anak membutuhkan waktu pemulihan selama seminggu sebelum kembali ke sekolah. Namun selama 6 minggu, anak tidak boleh melakukan olahraga berat. Sebagian besar anak menunjukkan progress yang baik pada masa pemulihan.
Komplikasi
Komplikasi apa yang bisa terjadi?
Setiap prosedur operasi pasti memiliki risiko tersendiri. Dokter bedah akan menjelaskan segala macam risiko yang mungkin terjadi pada anak pasca operasi. Komplikasi umum yang dapat terjadi usai operasi di antaranya efek pasca pemberian anestesi yang tidak diharapkan, perdarahan yang berlebihan, atau penyebaran bekuan darah (deep vein thrombosis atau DVT).
Untuk operasi hernia ini, komplikasi yang dapat terjadi adalah:
muncul pembengkakan di bawah luka operasi
cedera pada struktur dalam perut
bekas operasi terlihat buruk
Hello Health Group tidak menyediakan nasihat medis, diagnosis, atau pengobatan.
0 Response to "Perbaikan Hernia Umbilikalis Pada Anak-Anak"
Post a Comment