Tips Merawat Janggut Pria

Tren menumbuhkan janggut kian marak di kalangan pria saat ini. Selain mengikuti tren, mereka memelihara janggut juga untuk menarik perhatian lawan jenis karena melambangkan kesan maskulin. Bahkan beberapa seleb Hollywood juga mendapat julukan seksi lantara janggut mereka. Sebut saja Hugh Jackman, George Clooney, David Beckham dan Bradley Cooper. 

Namun, memelihara janggut juga bukan perkara mudah. Karena janggut yang dibiarkan lebat tidak terurus juga tidak terlihat menarik. Karena itu  dibutuhkan perawatan serta perhatian ekstra agar janggut dapat tumbuh sehat serta terawat.

Berbagai hal yang perlu diperhatikan saat memelihara janggut meliputi:

1.Mengontrol rasa gatal. Seperti rambut di bagian tubuh lainnya, rambut janggut yang lebat juga menimbulkanr rasa gatal. 
2.Bersabar dalam proses pertumbuhan hingga janggut dapat dibentuk seusai keinginan. Jika terlalu terburu-buru, kesalahan pencukuran dapat merusak bentuk asli janggut. 
3.Pada para pria yang janggutnya memang tidak bisa tumbuh, tidak perlu memaksakan diri karena hal ini sepenuhnya tergantung pada faktor keturunan. Segera rapikan janggut yang tumbuh tidak beraturan dan jangan memakai produk-produk penumbuh janggut yang tidak terjamin keamanannya.

Bagi para pria yang sudah berhasil menumbuhkan janggut, perhatikan berbagai cara menjaga kebersihan dan kerapian janggut dengan hal-hal berikut ini.

Menggunakan sampo secara rutin untuk mencuci rambut janggut. Hal ini tentunya agar rambut terpelihara kesehatan dan kebersihannya. 
Gunakan juga kondisioner bagi janggut. Kondisioner dapat melembutkan rambut janggut sehingga tidak terkesan kaku.
Gunakan produk khusus perawatan janggut jika diperlukan. Perhatikan bahan yang terkandung di dalam produk perawatan; hindari produk yang bersifat komedogenic karena dapat menyumbat pori-pori wajah sekitar janggut.

Cukur dan rapikan janggut, dan jangan biarkan janggut tumbuh terlalu panjang. Biasakan untuk mencukur janggut setiap dua bulan sekali, layaknya membuang ujung bercabang dari rambut.

Gunakan alat yang sesuai dan memang dibuat untuk merawat janggut. Gunakan alat cukur elektrik untuk merapikan pinggiran janggut pada wajah. 
Selain itu, makanan yang Anda konsumsi juga dapat membantu agar janggut tetap tumbuh sehat dan seimbang. Konsumsi suplemen yang mengandung biotin serta vitamin B kompleks dapat memperkuat rambut (termasuk janggut). (PA)

Ditinjau oleh: dr. Nina Amelia Gunawan


0 Response to "Tips Merawat Janggut Pria"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

loading...

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel

loading...