Keren Banget! Para Astronot ini Mendongeng dari Luar Angkasa

Keren Banget Para Astronot ini Mendongeng dari Luar Angkasa
Youtube.com/Story Time from Space

Anak-anak dan dunia dongeng selalu berdekatan. Mendongeng adalah salah satu cara orangtua membuka wawasan anak-anaknya. Nah, proyek yang dikerjakan para astronot ini sangat unik dan keren.

Jika orangtua kesulitan mencari cara untuk menarik perhatian anak-anaknya, bagaimana jika itu diserahkan kepada astronot?, begitu usul Story Time from Space, penggagas dongeng para astronot.

Patricia Tribe, Direktur Pendidikan Space Center Houston, adalah pelopor program ini. Kepada HuffPost, Tribe mengatakan bahwa ide astronot mendongeng ini muncul ketika ia mengerjakan penelitian mengenai kemampuan sains dan literasi di United States. Tribe memutuskan untuk memadukan literasi dengan sains melalui cara yang menarik untuk anak-anak.

Anak-anak tidak hanya mendengar dongeng, mereka melihat-lihat stasiun luar angkasa internasional dan kehidupan para astronot, kata Tribe.

Buku-buku yang dibacakan oleh para astronot dipilih melalui sebuah pemilihan ketat. Astronot yang dipilih untuk membacakan cerita juga melalui pemilihan ketat. Cerita dan pendongeng harus disesuaikan.

Yang paling seru juga, pengiriman buku itu tidak bisa sembarangan. Setelah buku dipilih, harus dicek kebersihan dan keamanannya, kemudian dipaketkan ke stasiun luar angkasa, kata Tribe.

Beginilah uniknya dongeng para astronot.

1. Max Goes to The Moon

 

 

Pilot pesawat luar angkasa, Mike Kopkins membacakan Max Goes to the Moon. Buku karya ahli fisika astrologi Jeffrey Bennett ini menceritakan kisah Max, seekor anjing yang pergi ke Bulan. Buku ini banyak memberikan informasi mengenai Bulan. Bagaimana di ruang tanpa gravitasi, bulu burung pun bisa jatuh langsung ke permukaan Bulan seperti batu jatuh di Bumi.

Cerita yang dibawakan Kopkins menjadi sangat menarik karena pemandangan luar angkasa yang terlihat dari jendela pesawat.  

2. The Wizard Who Saved The World

 

Buku cerita ini dibacakan oleh astronot asal Jepang, Koichi Wakata. Buku berkisah tentang seorang penyihir cilik bernama Diego, yang sedang mendengar cerita neneknya. Neneknya berkisah tentang kehidupan masa mudanya yang tanpa televisi, komputer, alat-alat elektronik, dan mengalami perang.

Diego ingin menyelamatkan Bumi dari pemanasan global. Ia berdiskusi dengan Sang Nenek, benda apa yang bisa menyelamatkan manusia. Apakah selimut antipanas atau benda ajaib lainnya.

Yang menarik adalah melihat Wakata yang harus berpegangan pada besi supaya ia tidak terbang saat membaca buku.

3. The Incredible Intergalactic Home Journey

Seorang astronot bernama Tim membacakan cerita tentang seorang anak laki-laki bernama Rory dan sebuah robot yang menemaninya belajar tentang luar angkasa. Mereka mempelajari berbagai benda langit, meteor, bintang-bintang, dan planet.

Gaya Tim bercerita yang menarik dengan intonasi yang baik membuat sesi cerita ini sangat menyenangkan. Anak mama bisa melihat ruang dalam kapal luar angkasa yang penuh peralatan canggih. Seru!

4. Rosie Revere, Engineer

Astronot perempuan Kate Rubins membacakan cerita tentang seorang anak perempuan bernama Rosie yang sangat suka menciptakan benda-benda aneh dari barang-barang yang ia temukan di rumahnya.

Yang paling menarik dari video ini adalah rambut Kate yang berterbangan saat ia membaca cerita. 

"Kami berharap, nanti lebih banyak anak perempuan yang menjadi astronot dan pencipta," kata Kate. 

0 Response to "Keren Banget! Para Astronot ini Mendongeng dari Luar Angkasa"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

loading...

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel

loading...