Tidak Hanya Daun Katuk, 7 Makanan ini Juga dapat Melancarkan ASI

Tidak Ha Daun Katuk, 7 Makanan ini Juga dapat Melancarkan ASI
Unsplash/leandro cesar santana

Mungkin Mama memiliki banyak pertanyaan mengenai apa yang harus Mama konsumsi untuk menghasilkan dan menyediakan jumlah susu yang dibutuhkan Si Kecil.

Mama perlu tahu bahwa ada sejumlah besar makanan, buah-buahan dan sayuran yang dapat membantu Mama menghasilkan ASI yang cukup.

Selain makanan yang sehat, Mama juga perlu menambahkan nutrisi, vitamin, dan mineral yang berfungsi untuk tumbuh kembang Si Kecil.

Bukan hanya tentang apa yang harus Mama konsumsi, Mama juga perlu mengetahui apa yang harus Mama hindari. Mengonsumsi alkohol dan merokok harus Mama hindari sama sekali.

Tidak hanya memabukkan, alkohol juga dapat membuat rasa susu yang buruk sehingga membuat Si Kecil berhenti untuk menyusui.

Meskipun, tidak ada batasan pada makanan atau sayuran apa pun untuk Mama konsumsi namun ada beberapa makanan tertentu yang dapat secara khusus membantu meningkatkan produksi ASI. Makanan semacam itu dikenal sebagai galactagogue.

Nah, penasaran kan jenis makanan apa saja sih yang harus Mama konsumsi? Catat baik-baik rekomendasi dari Popmama.com ya Ma!

1. Oatmeal

1. Oatmeal
Unsplash/yanina trekhleb

Oatmeal kaya akan sumber zat besi yang sangat penting bagi Mama yang mengalami anemia pasca melahirkan.

Penelitian telah menunjukkan bahwa anemia dapat menyebabkan produksi susu tingkat rendah.

Maka dari itu, oatmeal wajib Mama konsumsi sebagai sumber zat besi yang baik agar meningkatkan jumlah sel darah merah dalam tubuh Mama sehingga produksi ASI dapat meningkat.

2. Bawang putih

2. Bawang putih
Unsplash/matthew pilachowski

Bawang putih dianggap sebagai salah satu makanan terbaik yang berkontribusi dalam meningkatkan produksi susu Mama.

Selain itu, bawang putih juga dapat membantu bayi mama yang menderita kolik.

Bagi Mama yang tidak menyukai bawang putih, Mama dapat mengonsumsi pil bawang putih yang cenderung tidak memiliki rasa namun tetap menyediakan semua manfaat pada bawang putih.

3. Wortel

3. Wortel
Unsplash/irina blok

Wortel juga dipercaya dapat membantu laktasi. Selain itu, wortel juga kaya vitamin A yang sangat bagus untuk pertumbuhan bayi Mama.

Mama juga dapat mengolah wortel menjadi sup hangat yang sangat cocok dikonsumsi di musim penghujan seperti ini.

4. Bayam

4. Bayam
Unsplash/chiara conti

Sebagai salah satu sumber zat besi, bayam juga dapat Mama jadikan salah satu makanan pelancar ASI.

Namun sebelum dikonsumsi, pastikan bayam yang Mama konsumsi telah dimasak terlebih dahulu agar terhindar dari penyakit dan virus yang bersumber dari makanan mentah.

5. Kacang

5. Kacang
Unsplash/mira bozhko

Kacang-kacangan membantu dengan produksi serotonin yang sangat penting untuk produksi susu.

Mama bisa mengolahnya menjadi saus kacang yang lezat pada salad Mama, ataupun Mama bisa mengolahnya menjadi susu almond yang segar.

6. Salmon

6. Salmon
Unsplash/kyle head

Bukan hanya bermanfaat untuk laktasi, salmon juga dapat membuat ASI yang Mama hasilkan lebih bergizi.

Selain itu, salmon juga bermanfaat menghasilkan DHA dan omega-3 yang baik untuk kesehatan Mama dan Si Kecil.

7. Pepaya Hijau

7. Pepaya Hijau
Unsplash/boglarka mazsi

Pepaya mentah sangat populer sebagai galactagogue besar di Asia. Mengkonsumsi pepaya hijau dapat membantu meningkatkan produksi oksitosin yang dapat meningkatkan produksi ASI.

Jika mama tidak sempat untuk mengolahnya, Mama juga dapat menemukan papaya hijau di beberapa restaurant Thailand.

Jadi jangan panik lagi ya Ma jika ASI yang Mama produksi tidak mencukupi kebutuhan Si Kecil. Coba saja dulu konsumsi 7 jenis makanan berikut ini.

Selain dapat melancarkan produksi ASI, Si Kecil juga akan mendapatkan banyak manfaat dari makanan yang Mama konsumsi tersebut lho!

0 Response to "Tidak Hanya Daun Katuk, 7 Makanan ini Juga dapat Melancarkan ASI"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

loading...

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel

loading...