Aktris Lupita Nyong'o Luncurkan Buku Anak Tentang Percaya Diri









Instagram.com/lupitanyongo

Lupita Nyong'o, 34, bukan hanya jago berakting. Aktris yang main
di film Star Wars: The Last Jedi (2017), The Jungle Book, (2016)
12 Years A Slave (2013),
ini ternyata piawai menjadi penulis. Pemenang
Piala Oscar ini menerbitkan sebuah buku untuk anak-anak. Lewat buku ini,
Lupita menyampaikan harapannya untuk masa depan anak-anak yang lebih
baik.


Sebagai perempuan yang besar di Kenya, Lupita memiliki
pengalaman perjuangan hidup yang unik. Tidak mudah meraih prestasi seperti
sekarang ini, tetapi ia tidak pernah berhenti berjuang. Cerita di buku yang
ditulisnya ia harapkan bisa menginspirasi anak-anak.


Kisah Pengalaman Hidup Lupita Nyong'o




Kisah Pengalaman Hidup Lupita Nyong'o
Instagram.com/lupitanyongo

Buku karya Lupita diberi judul Sulwe. Dalam bahasa
Afrika, sulwe berarti bintang. Buku ini terinspirasi dari pengalaman
hidupnya saat di Kenya. Lupita menceritakan pandangan dirinya saat
kecil, di mana ia berusaha untuk mencintai dirinya dan keadaannya
dan berusaha keras menggapai impian masa kecilnya sebagai aktris.


Lupita mengemas kisahnya ke dalam konsep buku bergambar yang sangat
menarik. Sehingga kisah nyata yang ditulis dalam bentuk fiksi mudah dipahami dan
menarik untuk anak-anak.


Tokoh utama di buku itu adalah Sulwe, seorang anak perempuan asal
Kenya yang masih berumur 5 tahun. Sulwe merasa dirinya unik. Ia mencintai
penampilan fisiknya dan berani melangkah untuk mencapai cita-citanya sebagai
artis. 


Pesan di dalam buku ini sangat jelas. Lupita ingin anak-anak
mencintai dirinya sendiri, tidak hanya memandang penampilan fisik,
menghakimi hidupnya atau orang lain, saling menghargai, dan mau
bertoleransi.


New York Times menyebutkan bahwa
Sulwe sukses mempromosikan self-worth atau kesadaran
mengenai kecantikan pribadi seseorang. Paradigma anak-anak tidak akan berhenti
di penampilan fisik saja sehingga terhindar dari rasa minder atau tidak percaya
diri. Buku ini disebut layak untuk dibaca oleh anak-anak berumur 5 - 7 tahun.
Penasaran apa isinya? Yuk, cari bukunya!

0 Response to "Aktris Lupita Nyong'o Luncurkan Buku Anak Tentang Percaya Diri"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

loading...

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel

loading...