Yuk, Simak Tips CIA untuk Berpergian Keluar Negeri dengan Aman
-e1475a0f35c4b44ae48aa618940d1c38.jpg)
Tidak terasa, momen liburan sudah menunggu Mama dan keluarga dalam waktu beberapa bulan ke depan. Tentu, Mama sangat dianjurkan untuk memanfaatkan waktu berharga ini untuk berlibur bersama Papa dan anak mama.
Apabila Mama memiliki rencana untk berpergian keluarga negeri sebagai salah satu opsi liburan kali ini, kami menyarankan supaya Mama terlebih dahulu simak tips berpergian keluar negeri dengan aman dari CIA seperti dilansir dari USA Today.
Yuk, kita intip masing-masing dan pelajari bersama!
1. Buat perencanaan yang matang
Seorang agen CIA atau Central Intelligence Agency dari Amerika Serikat bernama Mathew Bradley mengemukakan bahwa cara melakukan perjalanan keluarga negeri yang aman haruslah dimulai dengan langkah membuat perencanaan yang matang.
Namun, dalam perihal ini, Mathew yang telah bekerja untuk CIA selama 14 tahun ini menekankan bahwa perencanaan yang baik tidak hanya mengacu pada hal-hal seperti hotel, tranpsortasi, penerbangan, jumlah uang yang dibutuhkan dan hal umum terkait lainnya.
Sebaliknya, Mathey menyarankan supaya Mama dan keluarga dapat merencakan mengenai segala kemungkinan negatif yang mungkin saja terjadi. Di situ, Mama sebaiknya mengetahui tempat-tempat tertentu yang bisa membantu seperti rumah sakit, kantor polisi atau penduduk lokal yang Mama kenali.
2. Pastikan liburan Mama up-to-date bagi orang lain
Kita hidup di era Millenial dengan perkembangan teknologi yang maju sehingga kitapun dapat memperoleh informasi terkini mengenai orang lain. Hal ini nyatanya dinilai oleh agen CIA Mathew sebagai hal yang dapat menunjang keamanan bagi momen liburan Mama keluar negeri.
Pasalnya, dengan membiarkan orang-orang terkasih di lingkungan pergaulan Mama mengetahui kemanaMama pergi beserta aktivtiasnya melalui media sosial, mereka dapat menjadi orang pertama yang langsung menghubungi pihak berwajib apabila Mama tiba-tiba menghilang.
3. Jangan beri informasi pribadi dengan mudah
Salah satu hal yang menyenangkan ketika kita berpergian keluar negeri dalam rangka liburan adalah mendapatkan pengalaman baru. Serunya, pengalaman tersebut tidak hanya sebatas menikmati menu makanan lokal maupun pemandangan langka yang tidak ada di Tanah Air.
Sebaliknya, Mama-pun dapat berkesempatan untuk bertemu dan berinteraksi dengan orang-orang baru yang memiliki kultur dan karakteristik tersendiri. Hal ini memanglah menyenangkan tetapi agen CIA Mathey mengingatkan supaya Mama tetap berhati-hati.
Secara khusus, Mama sebaiknya tidak memberikan informasi pribadi secara detil dan dengan mudah begitu saja. Tidak ada salahnya apabila Mama memberikan nama samaran dan informasi lainnya seperti dari negara mana Mama berasal.
Hal ini dapat menjaga Mama dan keluarga yang sedang liburan di luar negeri dari berbagai kemungkinan negatif yang berasal dari niat-niat jahat orang. Pada intinya, tetaplah menunjukkan karakter ramah kita sebagai orang Indonesia, but don't trust people easily!
4. Peka terhadap situasi lingkungan sekitar
Melakukan perjalanan keluar negeri pastilah memberi berbagai pengalaman yang sangat menyenangkan hati. Mulai dari pemandangan, suasana lingkungan yang baru hingga berbagai merchandise yang menggemaskan utnuk dibawa pulang ke Tanah Air.
Hal-hal inilah yang tanpa kita sadari membuat Mama dan keluarga jadi tidak terlalu fokus pada situasi lingkungan sekitar. Alhasil, kemungkinan negatif yang tidak diharapkan, seperti penculikan, pencurian dan hal lainnya, dapat terjadi di luar kontrol Mama.
Untuk itu, Mama sangat dianjurkan untuk tetap memerhatikan dan peka terhadap situasi lingkunga sekitar. Secara khusus mengenai anak mama tercinta, pastikan momen seru liburan tidak membuat pandangan dan fokus Mama teralihkan darinya.
5. Pastikan pintu kamar hotel terkunci
Mama dan keluarga telah menghabiskan waktu menyenangkan di siang hari dalam momen liburan keluar negeri. Tentu, malam akan menjadi waktu di mana Mama, Papa dan anak mama harus beristirahat di dalam kamar hotel yang harus terkunci.
Namun, Mathew berpendapat bahwa keadaan pintu kamar hotel dapat berpotensi terbuka karena kesalahan teknis maupun niat jahat orang. Untuk itu, Mama dianjurkan untuk menyelipkan palang pintu di bawah pintu supaya pintu tidak dapat terbuka dalam keadaan apapun.
Wah, ternyata agen CIA memiliki tips khusus yang benar-benar menjaga keamanan dalam berpergian keluar negeri, ya. Yuk, kita catat setiap tips dan tidak ada salahnya untuk diaplikasikan dalam rencana Mama pergi keluar negeri untuk liburan.
0 Response to "Yuk, Simak Tips CIA untuk Berpergian Keluar Negeri dengan Aman"
Post a Comment