Apa Saja Efek Samping Ibuprofen

Ibuprofen adalah obat penghilang rasa sakit, dari yang ringan hingga sedang. Ibuprofen sering digunakan meredakan rasa sakit akibat sakit gigi atau nyeri saat haid. Namun, tahukah Anda jika ibuprofen memiliki beberapa efek samping setelah meminumnya. Lantas, apa saja efek samping ibuprofen?
Berbagai efek samping ibuprofen
Sama halnya dengan obat lainnya, ibuprofen juga memiliki kemungkinan munculnya efek samping. Ini memang tidak selalu terjadi dan setiap orang memiliki gejala efek samping yang berbeda.
Berikut berbagai efek samping ibuprofen dari yang ringan hingga yang cukup serius.
Efek samping ibuprofen yang sering terjadi
- Sakit dan nyeri pada perut
- Heartburn atau sensasi panas di bagian dada akibat ada gangguan pada bagian pencernan
- Pusing
- Ruam dan kulit gatal
- Mengantuk
- Mual
- Muntah
- Telinga berdenging
- Sembelit
- Diare
- Maag
- Kembung
- Perut terasa sesak
- Kulit pucat
- Bengkak pada bagian wajah, jari, kaki, dan tangan
- Pernapasan saat istirahat terganggu
- Berat badan meningkat
Efek samping ibuprofen yang kurang umum
Berikut adalah efek samping dari ibuprofen yang jarang terjadi tapi tetap masih mungkin Anda alami.
- Kram perut
- Perut menjadi sangat sakit
Efek samping ibuprofen yang jarang terjadi
- Sakit kepala atau pusing
- Kembung (retensi cairan)
- Tekanan darah meningkat
- Radang perut (gastritis)
- Ulkus lambung
- Memburuknya gejala asma dengan menyebabkan penyempitan saluran udara (bronkospasme)
- Gagal ginjal
- Feses berwarna hitam
- Ada darah dalam muntah, ini dapat mengindikasikan pendarahan di perut Anda
- Agitasi, yaitu perasaan gelisah yang berlebihan
- Gusi berdarah
- Kulit mengelupas
- Nyeri dada
- Koma
- Kelelahan yang ekstrim
- Detak jantung tidak teratur
- Demam menggigil
- Mengalami penipisan rambut
- Kejang
- Sakit tenggorokan
- Pingsan
- Nyeri dada kanan atas
Efek samping ibuprofen yang serius
Minum ibuprofen dalam jangka panjang akan menyebabkan beberapa kondisi serius, yaitu:
- Anemia
- Stroke
- Serangan jantung
- Tekanan darah tinggi
- Gagal ginjal
- Gagal hati atau peradangan hati
- Jumlah trombosit yang rendah
- Darah dalam urin
- Infeksi saluran kemih
- Agranulositosis (sumsum tulang tidak dapat membuat sel darah putih yang cukup)
- Reaksi kulit yang parah dan berpotensi mengancam jiwa seperti Stevens-Johnson Syndrome atau nekrolisis epidermal toksik (NET)
0 Response to "Apa Saja Efek Samping Ibuprofen"
Post a Comment