Ini Sebabnya Mengapa Tangan Anak Sering Berkeringat

Ini Sebabnya Mengapa Tangan Anak Sering Berkeringat

Tangan anak yang sering mengeluarjkan keringat yang berlebihan membuat aktivitas dan kegiatan mereka menjadi terganggu, patut mendapatan perhatian lebih dari para orang tuanya. Biasanya keluarnya keringat dari dalam tubuh yang berlebihan bukan merupakan pertanda adanya keluhan kesehatan pada anak, hanya mungkin ini adalah sebagai tanda atau gejala awal suatu penyakit.

Di Indonesia sendiri jia kita menemukan dan merasakan sendiri keluhan keringat berlebihan pada tangan maka yang paling sering disebutkan adalah penyakit jantung dan stres. Lantas benarkah demikian? penyebab tangan berkeringat sebaiknya anda ketahui terlebih dahulu sebelum memulai untuk mencari solusi pengobatan terhadap masalah ini.

Berikut adalah beberapa penyebab tangan bekeringat diantaranya :

1.    Bagian dari Penyakit yang Memicu Keluarnya Keringat Berlebih Pada Anak

Hal yang kerap kali menjadi pertanyaan kita adalah seberapa banyak keringat yang keluar yang masih dapat ditoleransi? Banyaknya jumlah keringat seringkali dikaitkan dengan timbulnya penyakit tertentu, seperti penyakit jantung, padahal anggapan seperti ini tidak sepenuhnya benar.

Jumlah keringat yang keluar, sebenarnya nomal selama mereka tidak terganggu karena keringatnya sendiri. Jumlah keringat yang keluar masih dikatakan wajarbila perkembangan anak seccara leseluruhan termasuk, selera makannya masih baik, pola tidurnya cukup dan pertumbuhan fisik serta mentalnya masih baik. Hanya saja, keringat berlebih tetap harus diwaspadai sebagai tanda timbulnya gangguan kesehatan apabila dibarengi dengan keluhan lain seperti anak yang rewel, susah tidur dan nafsu makan yang berkurang, bisa jadi anak anda menderita gangguan beberapa penyakit serius yang harus segera mendapatkan perawatan khusus sebagai berikut :

  • Gizi Kurang. Anak-anak dengan asupan gizi yang kurang dari asupan normal, umumnya mengeluarkan keringat dalam jumlah berlebih. Hal ini karena asupan makanan yang kurang mengandung nutrisi dan gizi yang dibutuhkan tubuh.
  • Alergi. Anak dengan riwayat alergi juga umunya mudah berkeringat. Hal ini disebabkan, anak dengan riwayat alergi begitu hipersensitif terhadap cuaca panas.
  • Hiperdosis. Hiperdosis adalah gejala awal terhadap suatu kondisi khusu pada bagian tubuh tertentu yang berakibat pada terus munculnya keringatberlebihan pada kondisi apapun.

2.    Sebagai Bagian dari Metabolisme Tubuh

Ketika muncul banyak keringat pada telapak tangan anak, terutama ketika mereka tidur, banyak orang tua mengeluhkan dan mengkhawatirkan hal tersebut. Penyebabnya tak lain karena di daerah-daerah tersebut memang terdapat kelenjar keringat. Namun sebenarnya, banyak keringat adalah pertanda baik, karena demikian berarti kelenjar keringat berfungsi dengan sempurna. Keringat juga keluar ketika tubuh anak sedang memproses makanan yang dikonsumsinya menjadi protein yang nantinya akan digunakan sebagai penambah energi. Keringat muncul, karena proses mengubah makanan menjadi protein membutuhkan kalori besar, maka terjadilah peningkatan panas dalam tubuh yang kemudian dibuang menjadi keringat. Adanya proses metabolisme ini membaut anak yang sedang diam sekalipun dapat menghasilkan keringat.   

Nah, itulah dia penyebab mengapa anak sering berkeringat. Setelah mengetahui penyebabnya, yang mungkin terkait dengan salah satu penyebab penyakit, diharapkan orang tua dapat sedini mungkin mengambil tindakan pencegahan pada penyakit yang diderita anak. Dengan begitu, penyakit anak akan dapat segera ditangani agar tidak berlangsung memburuk.

0 Response to "Ini Sebabnya Mengapa Tangan Anak Sering Berkeringat"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

loading...

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel

loading...