Penyakit Roseola dan Bercak Merah di Wajah Balita

loading...
Penyakit Roseola dan Bercak Merah di Wajah Balita





Read Also






Tanya: Balita saya demam 38,5 C selama 3 hari dan menjalani tes darah. Dokter hanya memberi obat penurun panas. Esoknya muncul bercak-bercak merah di wajahnya. Apakah ini campak?
 
Jawab: Tampaknya balita Anda mengalami infeksi virus roseola infantum atau exanthema subitum. Gejalanya khas: panas tinggi selama 2 hari disertai gelisah tanpa batuk dan pilek. Setelah 2 hari, biasanya demam turun dan diikuti munculnya kemerahan pada kulit. Balita Anda menjalani pemeriksaan laboratorium yang menjurus ke kelainan demam berdarah yang sebenarnya kurang tepat, karena dilakukan pada hari ke-2 dan seterusnya. Terbukti dengan hasilnya yang ternyata tidak ditemukan kelainan. Di sinilah perlunya memerhatikan cara menghitung hari panas.

Penyakit roseola berbeda dengan campak. Campak yang biasanya disebabkan oleh virus, gejalanya berupa panas tinggi selama 5 hari, batuk pilek, diare, dan setelah itu timbul kemerahan dimulai dari belakang telinga, muka dan dada serta akhirnya seluruh tubuh. Setelah sembuh biasanya kemerahan berakhir dengan bercak hitam. Penanggulangan penyakit yang disebabkan virus merupakan penanggulangan simptomatis atau mengobati gejalanya dengan obat-obat demam, batuk dan kalau perlu diare, dengan tambahan vitamin.

 




loading...

Related Posts

0 Response to "Penyakit Roseola dan Bercak Merah di Wajah Balita"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel