Bekal Prasekolah Spageti Oglio Olio

Bekal Prasekolah Spageti Oglio Olio










Bekal sekolah yang bervariasi pastinya tidak akan membuat balita prasekolah Anda bosan dan menolak bekalnya. Sajikan Spageti Oglio Olio ini sebagai variasi menunya. Spageti juga merupakan sumber karbohidrat yang bisa menggantikan nasi.

Bahan
1/2  boks spageti (kemasan ukuran sedang).

Bahan saus
1 daging asap, iris memanjang.
1 sendok makan bawang putih cincang.
1 sendok makan tomat cincang.
75 cc minyak zaitun.
1/4 sendok teh garam.
1/4 sendok teh merica bubuk.
1 sendok makan daun parsley cincang.

Cara membuat
  1. Buat sausnya: Panaskan minyak zaitun dalam wajan, lalu tumis bawang putih hingga harum. Tambahkan tomat cincang, daging asap, garam dan merica. Aduk dan masak dengan api kecil hingga matang. Angkat.
  2. Didihkan air bersama 1 sendok makan minyak (minyak zaitun atau minyak goreng) dan sedikit garam, masak spageti hingga matang kenyal (al dente) sesuai petunjuk dalam kemasan. Angkat lalu tiriskan.
  3. Pindahkan spageti ke piring, tuang sausnya dan campur rata. Tambahkan parsley cincang.

Untuk 2 porsi

 




0 Response to "Bekal Prasekolah Spageti Oglio Olio"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

loading...

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel

loading...