Tak Semua Batuk Itu Sama. Kenali 7 Jenis Batuk Ini

loading...



Batuk adalah kondisi normal yang bisa terjadi oleh siapa saja dan kapan saja. Banyak hal yang bisa menyebabkan batuk, tapi sebenarnya batuk adalah cara tubuh untuk melegakan tenggorokan serta menyingkirkan sesuatu hal yang mungkin saja menghalangi saluran perpanasan. Ketika zat asing tersebut masuk ke dalam tubuh dan tersangkut di tenggorokan maka secara otomatis Anda akan terbatuk.


Read Also

Namun terkadang gejala batuk yang terjadi tidak sesederhana yang Anda anggap. Jangan pernah sepelekan gejala kecil, bahkan batuk. Karena batuk bisa saja merupakan tanda dan gejala dari suatu penyakit. Apa saja jenis batuk yang harus Anda tahu? Dan apa artinya?


1. Post-nasal drip


Di dalam hidung dan tenggorokan terdapat lendir yang bertugas untuk menjaga kelembaban serta mencegah kekeringan. Pada kondisi post nasal drip, lendir yang ada di sekitar hidung dan tenggorokan terlalu banyak. Hal ini menyebabkan saluran tenggorokan menjadi tersumbat, oleh karena itu batuk bisa terjadi.


Jika Anda mengalami kondisi ini maka batuk yang Anda alami bisa berupa batuk kering maupun batuk berdahak. Lendir yang berkumpul dan terakumulasi biasanya terjadi ketika Anda berada di suhu yang dingin atau alergi terhadap sesuatu. 


Batuk jenis ini biasanya akan bertambah parah ketika malam hari. Anda juga akan sering merasa gatal pada mata serta bersin-bersin. Cobalah untuk pergi ke dokter, biasanya bila Anda mengalami alergi maka dokter akan memberikan obat anti-histamin untuk mengatasi batuk yang muncul. Jika hal ini terjadi karena Anda merasa kedinginan maka Anda bisa mengatasinya dengan menghangatkan diri Anda dengan menggunakan baju hangat atau makan dan minum sesuatu yang hangat. Tetapi jika Anda tetap batuk dalam beberapa minggu maka Anda harus periksakan diri ke dokter.


Related Posts

loading...

0 Response to "Tak Semua Batuk Itu Sama. Kenali 7 Jenis Batuk Ini"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel